Pemeritah Tak Akan Impor Beras

Ilustrasi gudang beras
Sumber :
  • ANTARA/Fachrozi Amri

VIVA.co.id – Sekretaris Jenderal Kementerian Perdagangan (Kemendag) Srie Agustina menjelaskan, Kemendag belum memutuskan untuk melakukan impor baru beras dalam waktu dekat, karena tidak lama lagi akan memasuki bulan Ramadhan.

BPS Catat Impor Komoditas Pangan Meningkat, Indonesia Disuplai 3,05 Juta Ton Beras dari Thailand

“Impor beras enggak ada. Kan enggak boleh impor beras, sudah cuma (waktu) itu, setelah itu enggak ada lagi. Sementara ini,  kita belum menerbitkan (izin) lagi untuk impor,” kata Srie, ditemui di acara perayaan Hari Konsumen Nasional (Harkonas) 2016 di Lapangan Banteng, Jakarta, Selasa 26 April 2016

Ia menjelaskan, kementerian menunggu kepastian dari Kementerian Pertanian (Kementan) untuk mengeluarkan peraturan terkait impor beras.

Fakta di Balik Tuduhan Penggelembungan Harga Beras Impor dari Vietnam pada Perum Bulog

"Impor kita tunggu aturannya. Kita harus juga melihat dan saat ini menunggu kepastian Kementan," ujarnya. 

Ia menambahkan, Badan Urusan Logistik akan dimaksimalkan dalam menangani urusan beras dalam negeri. “Kita pakai beras yang dari Bulog saja, sampai dengan saat ini enggak ada impor beras,” kata Srie.
 

Alasan Indonesia Harus Impor Beras: Memahami Keputusan Pemerintah

Laporan: Yasin Fadilah (asp)

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan

Zulkifli Hasan Ungkap Rencana Pemerintah Ingin Impor 1,5 Juta Ton Beras di Akhir 2024

Menko Bidang Pangan Zulkifli Hasan mengatakan pemerintah berencana menambah kuota impor beras sebanyak 1 juta ton

img_title
VIVA.co.id
30 Oktober 2024