Anda Boros? Lakukan Lima Hal Ini agar Bisa Menabung
VIVA.co.id – Bagi Anda yang memiliki hobi berbelanja mungkin agak sulit untuk menerapkan gaya hidup hemat dan tidak boros. Apalagi bila seseorang memiliki hobi berbelanja yang cukup besar, tentunya agak sulit mengelola keuangan agar dapat menyisihkan uang untuk ditabung.
Memang tidak ada salahnya memenuhi keinginan, disamping kebutuhan setiap bulannya, namun tetap harus ada skala prioritas yang harus didahulukan mana yang lebih penting dan dibutuhkan saat ini. Tujuannya adalah bila seseorang memiliki keinginan untuk menabung, ada sebagian sisa anggaran keuangan yang dapat disisihkan.
Uang yang disisihkan inilah yang nantinya dapat Anda simpan sebagai tabungan. Yang terbiasa hidup hemat, mungkin memang tidak terdengar sulit, tapi bagi yang terbiasa dengan gaya hidup boros hal ini tentu akan sulit untuk menerapkannya.
Namun, jangan khawatir beberapa cara berikut ini dapat Anda lakukan agar tetap bisa menabung.
1. Jangan mengikuti hawa nafsu
Sifat boros dalam menggunakan uang sering kali dikarenakan terlalu terburu-buru dalam memuaskan keinginan belanja, dan nafsu dalam mengambil keputusan dalam berbelanja. Sehingga ketika mendapatkan gaji atau bonus, maka akan langsung terpancing untuk membelanjakan seluruh uang.
Jika seseorang memiliki keinginan untuk menabung, maka jangan terburu nafsu terlebih dulu untuk menggunakan uang yang dimilikinya, simpan dan tabung terlebih dulu, kemudian catat keinginan apa yang ingin diwujudkan, dan pertimbangkan kembali benar-benar akan dibutuhkan atau tidak produk yang dibelinya tersebut.
Baca juga: Pahami Arti PPJB, PJB, dan AJB Agar Anda Terhindar dari Penipuan
2. Tetapkan tujuan hidup
Umumnya semakin besar penghasilan yang didapat, maka akan semakin besar juga pengeluaran yang dikeluarkan. Oleh karena itu tetapkan tujuan dalam hidup apa saja yang akan diwujudkan, misalnya memiliki rumah, mobil, jalan-jalan ke luar negeri dan sebagainya.
Dengan menetapkan tujuan hidup tersebut, sama dengan menargetkan apa saja yang akan dimiliki dari penghasilan yang didapat. Jadi tidak ada salahnya menargetkan sesuatu atau bermimpi memiliki sesuatu, dan bagaimana upaya yang dilakukan dalam mewujudkan mimpi tersebut.
3. Hindarkan stress dalam diri
Umumnya stres atau ketegangan ini terjadi dikarenakan tidak dapat mencapai sesuatu yang ditargetkan atau diinginkan. Termasuk bila Anda yang memiliki hobi berbelanja dan tidak dapat melakukan pembelanjaan dikarenakan keuangan yang dimiliki semakin menipis, sedangkan pendapatan tidak mengalami peningkatan.
Hal yang membahayakan adalah jika seseorang memiliki sikap yang temperamen, yang tentunya akan berdampak sulit untuk menabung. Salah satu cara yang dapat Anda lakukan untuk mengurangi stress dapat dengan berjalan-jalan santai, atau melakukan kegiatan atau hobby yang disukai.
Baca juga: Tips Cermat Memilih Mobil Keluarga
4. Bergaul dan bersosialisasi dengan orang yang tepat
Bergaul dan bersosialisasi dengan orang yang tepat merupakan hal yang penting, karena akan mempengaruhi gaya hidup Anda nantinya. Misalnya saja, jika sehari-hari bergaul akrab dengan teman yang memiliki gaya hidup tinggi, lambat laun akan mengganggu Anda dalam menabung, karena sedikit banyak akan mempengaruhi kebiasaan dalam menggunakan uang yang dapatkan.
Baca juga: Kartu Kredit Mahasiswa, Apa Syarat dan Manfaatnya?
5. Kurangi menyaksikan acara televisi
Bukan berarti tidak boleh menyaksikan hiburan yang ditayangkan di televisi, namun banyak juga promosi produk yang ditawarkan lewat televisi yang dapat membuat penontonnya tertarik untuk membeli. Hal ini tentu akan mempengaruhi Anda untuk menabung dalam jumlah besar, dikarenakan keinginan untuk berbelanja setelah menyaksikan promosi produk yang ditawarkan.
Lakukan kegiatan yang produktif
Dengan menerapkan beberapa hal tersebut tentu dapat membantu Anda dalam mewujudkan keinginan dalam menabung. Sehingga dapat merubah gaya hidup menjadi lebih sederhana dan tidak selalu terpancing untuk membeli beragam produk yang ditawarkan, khususnya melalui televisi.
Buatlah kegiatan menarik yang produktif seperti membuat kue-kue yang dapat dikonsumsi keluarga ataupun juga untuk dijual kembali. Dengan begitu aktivitas menonton televisi pun akan berkurang. Tidak hanya itu Anda juga bisa membuat rincian apa saja kebutuhan yang paling penting untuk dibeli untuk membantu Anda dalam menerapkan pola hidup hemat.
Baca juga: 8 Langkah Menabung di Bank