Kimia Farma Bagi 20% Laba Bersih untuk Pemegang Saham
Rabu, 6 April 2016 - 18:08 WIB
Sumber :
- Pixabay
VIVA.co.id - Pemegang saham emiten Farmasi PT Kimia Farma Tbk (KAEF) menyetujui akan membagikan dividen sebesar 20 persen dari laba bersih tahun buku 2015 kepada para pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).
Direktur Utama Kimia Farma Rusdi Rosman mengatakan, pihaknya mengalokasikan sebagian, atau 20 persen dari total perolehan laba bersih sebesar R248,84 miliar untuk dividen. Selain itu, sekitar satu persen dari laba untuk Program Kemitraan dan Bina Lingkungan.
"Sisanya dibukukan sebagai laba ditahan, untuk memperkuat modal kerja dan ekspansi bisnis perusahaan," ujar Rusdi di hotel Borobudur Jakarta, Rabu 6 April 2016.
Rosman menambahkan, pembayaran dividen akan dilakukan secepatnya sesuai dengan peraturan Otoritas Jasa Keuangan dan Bursa Efek Indonesia .
Selain itu, Rusdi juga menyampaikan, dalam rapat tersebut pemegang saham juga telah menyetujui adanya perubahan susunan kepengurusan Perseroan.
"Ada pergantian Komisaris Independen yakni Basuki Ranto digantikan Muh. Umar Fauzi. Rapat juga sepakat untuk mengangkat kembali Komisaris Indepen yaitu Wahono Sumaryono Apt, yang telah habis masa jabatannya," tuturnya. (asp)
Baca Juga :
Sido Muncul Incar Pasar Internasional
Banyak Kontrak Mundur, Laba Adhi Karya Turun
Semester II dapat kontrak renovasi stadion Gelora Bung Karno.
VIVA.co.id
5 Agustus 2016
Baca Juga :