Mencicipi Kreasi Pizza Unik Bertabur Topping Serba Manis

Kreasi Pizza Manis di Pizza Nagih
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rintan Puspitasari

VIVA.co.id - Wanita itu banyak maunya. Mereka juga yang paling piawai dalam hal berburu tempat makan yang unik dan lucu. Dari sekian banyak tempat makan baru, biasanya wanita yang paling getol membujuk pasangannya untuk mencoba.

 
Sadar akan kemampuan wanita yang mampu memengaruhi pasangannya, dan keinginan wanita untuk selalu menjadi yang pertama tahu tentang hal baru, membuat Pizza Nagih berani menciptakan menu yang tidak hanya lain dari menu yang pernah ada. Namun, juga menyasar pangsa pasar kaum hawa.
 
"Primernya lebih ke wanita, karena kan wanita yang suka jadi food hunter," ujar Tamara Putri, Digital Marketing Pizza Nagih pada VIVA.co.id, di Bangka, Jakarta, Selasa, 5 April 2016.
 
Saat pertama melihat pizza manis ini, sepintas memang lain dari yang lain, dengan banyaknya pilihan topping, membuat setiap konsumen bisa berkreasi untuk menikmati pizza sesuai kesukaannya.
 
"Pizza andalan kami adalah sweet pizza, konsepnya sama, hanya beda di bagian topping. Bahkan, satu loyang pizza bisa dikreasi dengan beragam topping," ujar dia.
 
Kalau pizza pada umumnya dioles dengan saus pada bagian dasar, maka untuk pizza manis ini di bagian dasarnya dioles dengan cokelat yang tersedia dalam tiga pilihan, yaitu Silverqueen, Nutella, dan Toblerone.
 
Dan dari enam pilihan rasa yang tersedia untuk topping, seperti marshmallow, Oreo, pisang, Kitkat, stroberi, M&M, keju cheddar dan almond, yang paling disukai adalah marshmallow, keju cheddar dan almond.
 
Meski pizza ini sepintas terlihat sangat manis karena perpaduan cokelat dan topping-nya, ternyata setelah dicoba, sama sekali hilang kesan manis yang semula ditakutkan.
 
Terutama bagi orang yang tidak begitu suka cita rasa manis. Perpaduan pizza yang renyah, cokelat dan topping-nya memberikan kesan berbeda dari sebuah pizza, yang selama ini umumnya memiliki topping daging, seafood, ataupun jamur. 
 
Uniknya lagi, khusus untuk ukuran medium, pizza ini bisa dibentuk menjadi bentuk hati. Jadi, bagi Anda yang ingin menyatakan cinta pada pasangan juga bisa melakukannya dengan pizza ini.
 
Namun, karena pizza manis ini cukup cepat mengeras saat dibiarkan dalam suhu ruang selama 20 hingga 30 menit, maka akan lebih nikmat jika pizza ini dinikmati langsung di tempatnya. Apalagi tempat berkonsep retro ini cukup nyaman untuk berlama-lama.
 
Ini Hidangan Khas Italia yang paling Digemari di AS
Selain pizza manis, Pizza Nagih juga menyediakan pizza dengan rasa seperti pada umumnya, yaitu dengan topping daging, jamur, dan tuna. Untuk hidangan pencuci mulut, tersedia dua pilihan yaitu polkadot dan milkyway.
 
Ketika Pizza Dimasak Menjadi Sup Lezat Penuh Lelehan Keju
"Polkadot itu dalamnya ubi cilembu, namun dipadu dengan marshmallow di bagian atas, sedangkan milkyway adalah salad buah, dengan bagian atas terdapat taburan keju," ujar Tamara.
 
Ternyata Cara Potong Pizza Selama Ini Salah
Bagi yang kurang suka dengan pizza, bisa mencoba menu kentang panggang dengan keju di bagian atas atau disebut baked plutato
 
Pizza Nagih
Jalan Kemang Raya no 5D
Jam buka: 10.00 - 23.00 WIB (setiap hari)
Kisaran harga: Rp29-139 ribu
Harga topping: mulai dari Rp9 ribu (tergantung pada ukuran pizza)
Fasilitas: WiFi
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya