Manfaat Bawang Bombay dan Madu untuk Rambut
- Pixabay
VIVA.co.id - Saat ini, banyak sekali tanaman dan hasil alam yang dapat dibudidayakan untuk membantu menyempurnakan kecantikan wanita. Seperti halnya bawang bombay yang umumnya hanya digunakan sebagai bumbu dapur, kini menurut penelitian dapat digunakan mendorong kesuburan rambut.
Manfaat bawang bombay akan bekerja dengan baik bila ditambah dengan beberapa sendok madu. Beikut ini manfaat bawang bombay dan madu untuk keindahan rambut, seperti dilansir dari Boldsky.
Mengobati rambut rontok
Menggunakan bawang bombay dan madu dapat meregenerasi pertumbuhan rambut. Umumnya, kerontokan terjadi karena ketidakseimbangan hormon, penuaan, penggunaan obat-obatan, dan cuaca.
Dengan demikian, penting untuk kita menggunakan obat alami demi merangsang pertumbuhan rambut dan mencegah masalah kerontokan rambut.
Memelihara folikel rambut
Bawang kaya akan mineral dan nutrisi. Untuk itu, bawang dapat memelihara folikel rambut dan merangsang pertumbuhan rambut. Hasilnya mungkin tidak seketika, tetapi memerlukan tindakan berkelanjutan dan penggunaan jangka panjang.
Caranya, Anda dapat mencobanya dengan mengoleskan jus bawang bombay dan madu ke kulit kepala dan diamkan selama 30 menit. Setelah menerapkan, Anda bisa membungkusnya dengan handuk untuk membantu penyerapan yang lebih baik. Kemudian, bilas rambut dengan sampo ringan.
Hal ini dapat dilakukan sekali dalam seminggu. Dengan penerapan yang rutin, maka Anda akan mendapatkan rambut subur dan berkilau setelah beberapa bulan penggunaan. (asp)