Kim Kardashian Angkat Kaki dari Rumah Kris Jenner
- REUTERS/Gonzalo Fuentes
VIVA.co.id - Kim Kardashian bersama suaminya, Kanye West, dan kedua anak mereka memutuskan untuk pindah dari rumah ibundanya, Kris Jenner, di Calabasas, negara bagian California, Amerika Serikat.
Mereka pindah ke rumah pribadi di Los Angeles sejak dua pekan lalu. Pasangan Hollywood ini ingin memulai kehidupan sendiri bersama keluarga sendiri.Â
Kim menempati rumah yang dibeli West pada tahun 2013 lalu seharga US$11 juta atau setara dengan Rp145 miliar. Rumah tersebut baru selesai direnovasi.Â
Kini, seperti dilansir dari People, rumah mewah itu memiliki sejumlah fasilitas wah seperti ruang fitness, teater, salon dan make-up, bowling, basket, dan juga kolam renang di dalam dan luar ruangan.Â
Pasangan ini pun memiliki rumah mewah lainnya di kawasan Hidden Hills, California. Rumah tersebut dibeli tahun 2014 lalu seharga US$20 juta atau setara dengan Rp264 miliar.Â
"Begitu Anda memiliki bayi, Anda akan menyadari bahwa membutuhkan ruang lain. Kami ingin sedikit jauh dan memiliki privasi," ungkapnya.Â
Rumah tersebut memiliki luas tanah 3,5 hektar dan dilengkapi dengan kebun anggur pribadi. Rumah ini masih dalam tahap renovasi.
(ren)