Sudirman: Harga BBM Tak Berubah hingga September 2016

Sudirman Said
Sumber :
  • VIVA.co.id/Chandra G. Asmara

VIVA.co.id - Pemerintah telah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis premium dan solar sebesar Rp500 per liter. Pemerintah pun membuka kemungkinan harga ini tak berubah hingga September 2016.

"Hitungan asumsi data hingga September 2016, harga tidak berubah banyak, meskipun tanggal 1 Juni 2016 akan ditinjau lagi harganya," kata Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said, di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 30 Maret 2016.
 
Seperti yang diketahui, pemerintah menurunkan harga BBM sebesar Rp500 per liter untuk premium dan solar. Harga premium turun dari Rp6.950 per liter menjadi Rp6.450 per liter dan solar turun dari Rp5.950 per liter menjadi Rp5.450 per liter. 
 
Sementara itu, harga minyak tanah tetap Rp2.500 per liter. Penurunan harga ini berlaku per 1 April 2016-30 Juni 2016.
 
Sudirman melanjutkan, pihaknya masih mempertimbangkan rencana pencabutan subsidi untuk solar yang sebesar Rp1.000 per liter itu. Alasannya, pemerintah ingin menjaga stabilitas harga barang jelang Lebaran.
Penurunan Harga BBM Dianggap Belum Berdampak ke Industri
 
"Tadi mau menjaga stabilitas harga barang menjelang Lebaran. Saya pikir implementasi itu melihat secara keseluruhan," kata eks direktur utama PT Pindad itu.
Tarif TransJakarta Tak Terpengaruh Penurunan Harga BBM
 
Sudirman pun belum bisa memastikan apakah harga BBM akan diturunkan saat Lebaran. "Belum tahu," kata dia.
Besok, Penurunan Tarif Angkutan Umum Diputuskan
Sudirman Said

Sudirman Said Pamit, Pegawai ESDM Menangis

Sudirman akan melakukan Sertijab pada sore ini.

img_title
VIVA.co.id
27 Juli 2016