Inikah Persoalan Keuangan Anda? Berikut Solusinya
- mgid.com
VIVA.co.id - Setiap orang memiliki masalah keuangan yang menjadi bagian dari kehidupannya dan mau tidak mau harus segera ditemukan solusi untuk pemecahannya.
Seseorang juga bisa mengalami stres hanya karena masalah keuangan yang sedang dihadapinya. Tentu saja, hal ini tidak baik untuk kesehatan seorang individu yang sedang mengalami masalah tersebut.
Stres yang dialami beberapa orang yang sedang menghadapi masalah keuangan, bukanlah hal yang sepele. Jika seseorang selalu stres sepanjang waktunya memikirkan masalah keuangan, maka ia tidak akan bisa memikirkan hal penting lainnya seperti pekerjaan, keluarga, kesehatannya dan masalah lain di luar masalah keuangannya.
Tentunya hal ini tidak bisa dibiarkan berlarut-larut. Jika saat ini anda sedang berada dalam masalah keuangan yang membuat Anda menjadi stres, anda tidak perlu khawatir.
Berikut ini ada beberapa persoalan keuangan dan solusi yang mungkin bisa memberikan pencerahan untuk dalam menghadapi masalah keuangan Anda:
1. Pengeluaran lebih besar dari pendapatan
Ini bisa jadi masalah utama yang sering dihadapi dalam persoalan keuangan. Pengeluaran yang selalu lebih besar daripada pendapatan akan memicu Anda mengambil solusi lain yang malah akan menambah masalah di kemudian hari.
Takut tidak bisa menutupi pengeluaran yang besar, akhirnya Anda menggunakan kartu kredit dalam jumlah yang cukup besar, menghabiskan tabungan, dan terkadang mengambil dana darurat yang Anda simpan.
Solusi untuk masalah ini adalah Anda harus mengatakan kepada diri sendiri, bahwa Anda tidak akan tergoda untuk memiliki dan membeli barang-barang yang sebetulnya tidak perlu dimiliki.
Jika benar-benar ingin membeli suatu barang, usahakan anda menabung terlebih dulu hingga sejumlah harga barang tersebut, baru kemudian membelinya. Dengan begitu Anda tidak perlu berutang dengan kartu kredit yang malah akan menambah beban keuangan menjadi lebih berat.
Baca Juga: 20 Hal Penting yang Tidak Dilakukan oleh Orang Pintar
2. Menggantungkan hidup pada gaji bulanan
Ini mengenai biaya bulanan yang wajib dilunasi. Seperti tagihan telepon, internet, TV digital, listrik, air, dan lain sebagainya.
Tagihan ini wajib dibayar, dan Anda tentu akan menggunakan sebagian dari gaji untuk membayar tagihan-tagihan tersebut. Dengan tagihan yang lumayan besar setiap bulannya, sebagian gaji Anda akan terkuras, sehingga terkadang Anda tidak bisa menikmati seluruh gaji untuk keperluan pribadi lainya.
Solusinya adalah sebaiknya Anda memiliki dua rekening tabungan. Satu rekening khusus untuk gaji, dan rekening lainnya untuk pembayaran tagihan yang setiap bulannya wajib dilunasi.
Setelah menerima gaji, Anda sisihkan 10 persen untuk dari gaji untuk tagihan bulanan, dan sebagian besarnya untuk tabungan pribadi. Usahakan tidak menggunakan kartu ATM untuk keduanya.
Saat gaji Anda mengalami kenaikan, ubahlah persentasenya untuk menyimpan cadangan uang yang lebih besar.
3. Utang
Masalah Utang adalah masalah yang paling banyak dialami oleh sebagian orang dan hingga saat ini, mereka mencari solusinya. Utang, baik itu besar dan kecil haruslah dilunasi.
Jangan sampai karena utang, Anda mengalami perselisihan yang panjang dengan kerabat atau saudara.
Solusinya, utang memang harus dibayar, jika bisa bayarlah tepat pada waktunya, seperti utang ke pihak bank yang memiliki periode waktu yang ditentukan.
Jika Anda ingin meminjam uang kerabat atau teman, usahakan dia tidak memberikan bunga dan Anda meminjam dengan jumlah yang kecil, sesuai dengan kesanggupan Anda membayar. Jika tidak sanggup, sebaiknya anda jangan meminjam uang.
Baca Juga: Plus Minus Produk KTA Paling Terkenal di Indonesia
4. Tidak memiliki rencana keuangan
Keseluruhan masalah keuangan yang timbul, sebetulnya berasal dari kurang matangnya perencanaan keuangan yang dimiliki oleh seseorang.
Kurangnya perencanaan keuangan, akan membuat Anda hilang kendali atas kondisi keuangan. Uang yang anda miliki akan cepat habis, tanpa diketahui digunakan untuk apa saja uang yang Anda miliki tersebut.
Solusinya, sebisa mungkin anda mengontrol keuangan dengan baik. Walaupun selama ini Anda tidak pernah melakukan perencanaan keuangan, Anda bisa memulainya kembali saat ini juga.
Tentukan tujuan keuangan masa depan dan catatlah seluruh pengeluaran, serta buat anggarannya. Dengan begitu Anda sudah bisa memprediksi berapa biaya yang harus dikeluarkan di masa depan.
Baca Juga: Over Kredit Motor: Kenali Strategi dan Syaratnya Dulu
Buat rencana keuangan dan cari penghasilan tambahan
Rencana keuangan sangat penting untuk membantu memperhitungkan pengeluaran yang wajib dipenuhi. Setelah itu, Anda bisa mencari alternatif lain untuk menambah penghasilan.
Anda bisa melakukan Investasi ringan seperti deposito, membeli logam mulia atau membeli obligasi dan juga berbisnis. Dengan begitu uang Anda akan semakin bertambah dan persoalan keuangan yang menganggu bisa terselesaikan.
Baca Juga: 16 Hal yang Tidak Dilakukan Orang Dewasa Secara Finansial