Saham Apple Pimpin Kenaikan Bursa Wall Street

Bursa Wall Street Amerika Serikat
Sumber :
  • Reuters
VIVA.co.id
Wall Street Catat Rekor Anjlok Terlama Sejak Krisis 2008
- Bursa saham Amerika Serikat ditutup lebih tinggi, dengan saham-saham teknologi memimpin kenaikan pada perdagangan kemarin, Selasa 29 Maret 2016. 

Harga Minyak Melemah, Bursa Wall Street Melemah
Dilansir CNBC, Rabu 30 Maret 2016, indeks Dow Jones naik 97,72 poin atau 0,56 persen menjadi 17.633. Saham Apple mengalami kenaikan nilai paling besar, melonjak 2,4 persen.

Harga Minyak Dunia Turun, Pasar Khawatir Stok Melimpah
Indeks S&P 500 ditutup naik 17,96 poin atau 0,88 persen di 2.055 dengan saham teknologi informasi memimpin pergerakan semua sektor. Indeks Nasdaq ditutup naik 79,84 poin atau 1,67 persen di 4.846,62. 

Sejauh ini, indeks S&P 500 dan Dow Jones berhasil melonjak ke level tertingginya pada tahun ini. Penguatan pasar modal AS ini dipicu oleh pernyataan Gubernur Bank Sentral AS, Janet Yellen  terkait ekonomi negeri adidaya itu. 

Yellen mengatakan, ekonomi AS sejak awal tahun ini bervariasi, dan adalah tepat melanjutkan kebijakan penyesuaian suku bunga secara hati-hati. 

"Pasar senang, Ini berita bagus bagi pasar modal terkait Fed, namun juga mengindikasikan ada masalah di luar sana, yang mengkhawatirkan juga," kata Douglas Cote, kepala strategis pasar dari Voya Investment Management.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya