Laba Indofood Sukses Makmur Anjlok 24,8%
Senin, 28 Maret 2016 - 15:56 WIB
Sumber :
- duitpintar.com
VIVA.co.id - PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) meraih laba tahun berjalan yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp2,97 triliun sepanjang 2015. Angka tersebut anjlok 24,8 persen dari posisi Rp3,95 triliun diakhir 2014.
Direktur Utama & CEO Indofood Sukses Makmur Anthoni Salim mengaku, hal tersebut sebagai imbas dari gejolak perekonomian dalam negeri. Dengan begitu, pihaknya akan lebih berhati-hati untuk menghadapi tantangan perekonomian yang akan timbul.
"Kami memandang positif perbaikan iklim ekonomi makro yang terjadi di awal 2016. Namun kami akan tetap mengedepankan prinsip kehati-hatian guna mengantisipasi tantangan baru yang mungkin akan timbul," kata Anthoni dalam keterangan resminya, Senin 28 Maret 2016.
Kemudian, margin laba bersih perseroan turun menjadi 4,6 persen, dari 6,2 persen periode yang sama tahun lalu. "Penurunan margin laba bersih disebabkan oleh rugi kurs yang belum terealisasi sebagai akibat melemahnya nilai rupiah," tuturnya.
Laba yang turun banyak didorong oleh penjualan neto konsolidasi perseroan yang tumbuh tipis 0,7 persen menjadi Rp64,06 triliun di Desember 2015, dari posisi tahun sebelumnya Rp63,59 triliun.
Kelompok usaha strategis produk konsumen bermerek, bogasari, agribisnis, dan distribusi masing-masing memberikan kontribusi sebesar 49 persen, 24 persen, 19 persen, dan delapan persen terhadap penjualan neto konsolidasi.
"Kami akan terus berupaya mengejar pertumbuhan yang berkelanjutan baik secara organik maupun anorganik, serta tetap mempertahankan posisi keuangan yang hebat," ujar Anthoni.
Dengan tidak memperhitungkan akun non-recurring dan selisih kurs, core profit yang mencerminkan kinerja operasional turun menjadi Rp3,56 triliun selama dua belas bulan di 2015, dari posisi tahun 2014 sebesar Rp3,95 triliun.
Baca Juga :
Banyak Kontrak Mundur, Laba Adhi Karya Turun
Semester II dapat kontrak renovasi stadion Gelora Bung Karno.
VIVA.co.id
5 Agustus 2016
Baca Juga :