Jaringan Media Al Jazeera akan PHK Karyawan di Seluruh Dunia
Senin, 28 Maret 2016 - 08:58 WIB
Sumber :
- REUTERS
VIVA.co.id - Jaringan media yang berbasis di Qatar, Al Jazeera mengumumkan akan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) kepada 500 pekerjanya.Â
Â
Dilansir dari BBC, Senin 28 Maret 2016 pengurangan karyawan tersebut akan memengaruhi sejumlah pekerjaan di seluruh dunia, namun sebagian besar masih yang berada di Qatar. Direktur Umum Al Jazeera, Mostefa Souag, mengatakan kendati keputusan PHK adalah pilihan yang sulit, namun tetap harus dilakukan dan dinilai sebagai langkah yang tepat.
Baca Juga :
Saham di Wall Street Ditutup Sedikit Menguat
Â
Al Jazeera didanai oleh Pemerintah Qatar dan didirikan pada tahun 1996 dan memiliki lebih dari 70 biro di seluruh dunia. Souag menambahkan, keputusan tesebut adalah hal yang biasa terjadi di industri media di seluruh dunia.Â
Â
"Namun kami yakin ini adalah langkah yang tepat untuk memastikan daya saing jangka panjang yang ingin dicapai oleh jaringan kami," ujarnya.Â
Â
Sementara itu, Al Jazeera Amerika mengumumkan pada awal tahun ini akan menutup saluran berita kabelnya. (one)
Â
Halaman Selanjutnya
Â