Pembersih Alami Perabot Rumah agar Hidup Lebih Sehat

Ruangan di rumah
Sumber :
  • Daily Mail

VIVA.co.id - Dalam keseharian, Anda begitu sulit menghindar dari polusi, apalagi bagai mereka yang beraktivitas di luar ruangan. Namun, tahukah Anda kalau saat berada di dalam ruangan pun layaknya di rumah, Anda tidak sepenuhnya terbebas dari polusi?

Hindari Hal Ini Ketika Beli Rumah Pertama Kali
Polusi di rumah biasanya berasal dari pembersih yang mengandung bahan kimia. Jadi, sebenarnya paling baik jika Anda menggunakan pembersih alami di rumah Anda. 
 
Metland Menteng Pasarkan Rumah Tipe Baru
Selain lebih murah, pembersih alami memiliki efek yang positif bagi kesehatan keluarga Anda.
 
Pengembang Malaysia Garap Properti di Maja Rp11,29 Triliun
Untuk membersihkan benda berbahan kaca, Anda bisa menggunakan campuran antara cairan lemon dengan air. Perbandingan campuran, 1/10.
 
Opsi pembersih alami lainya, Anda bisa mencampurkan seperempat cuka putih dengan satu cangkir air ke dalam botol semprot. 
 
Semprotkan cairan pembersih pada kaca, kemudian lap dengan menggunakan kertas koran lama, atau kain microfiber. 
 
Untuk barang berbahan dasar besi, Anda bisa mencampurkan antara garam, cuka dan tepung untuk membuat pasta pembersih. Gosokan pasta pada benda berbahan besi dengan menggunakan kain bersih. 
 
Pastikan baluran pasta merata di seluruh bagian besi, lalu biarkan hingga mengering. Bersihkan pasta yang sudah mongering dengan menggunakan kain microfiber. 
 
Sedang untuk furnitur berbahan kayu, Anda bisa menggunakan paduan antara satu bagian cairan lemon dengan dua bagian olive oil. 
 
Gosokan cairan pada kayu dengan gerakan memutar, sebaiknya gunakan kain bersih yang lembut. 
 
Paduan antara cairan lemon dengan olive oil akan memberikan wangi yang segar, dan membuat furniture kayu Anda kembali terlihat mengkilap. 
 
Larutan cuka dan air bekerja sempurna, ketika membersihkan sebagian besar jenis ubin, linoleum, dan lantai kayu di rumah Anda. Campurkan satu cangkir cuka ke dalam satu galon air hangat. Tambahkan satu sendok makan jus lemon untuk aroma segar.
 
Artikel ini bersumber dari Rumahku.com. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya