Koleksi Misterius Dian Pelangi di IFW 2016
- Lynda Hasibuan/ VIVA
VIVA.co.id - Desainer Dian Pelangi cukup populer dengan gaya rancangan busananya yang santun dan tertutup atau lebih sering disebut dengan istilah modest wear sukses memamerkan koleksinya. Pasalnya, belum lama ini Dian berhasil membawakan koleksi di ajang peragaan busana bergengsi Indonesia Fashion Week (IFW 2016).
Kali ini, ia berkolaborasi dengan perusahaan kosmetik Wardah dalam tema besar Colordination. Dian Pelangi yang sudah menjadi brand ambassador Wardah sejak tahun 2013 menyajikan rancangan dengan tema Lembayung Jiva yang terinspirasi dari keindahan warna Kawah Ijen Banyuwangi.
Dalam rancangan yang dibuat dengan memadukan antara teknik tie-dye dengan teknik tenun menggunakan benang emas tersebut, Dian ingin merepresentasikan warna sinar api dengan detail dan warna yang berbeda.
"Saya bekerjasama dengan Wardah dan dipilih untuk menampilkan busana dengan inspirasi kawah Ijen Banyuwangi. Pada ajang IFW 2016 ini saya menampilkan ornamen yang berbeda baik dari warna maupun teknik pengerjaannya," ujar Dian Pelangi saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat, Minggu malam 13 Maret 2016.
Untuk warna, Dian tidak menggambarkan sisi api dengan warna merah melainkan mengambil sisi api berwarna biru, ungu dan keemasan. Sehingga sangat tepat rasanya bila koleksinya tersebut menggambarkan keseriusan alam namun tetap menjadi pusat perhatian.
Â