Solusi untuk Rambut Rontok karena Sering Pakai Helm

Ilustrasi wanita
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id - Rambut rontok merupakan mimpi buruk bagi wanita dan ada banyak penyebab rambut rontok, seperti pola diet yang salah hingga tidak melakukan perawatan yang tepat. Namun, ada satu penyebab lain yang jarang disadari, yakni karena sering menggunakan helm.

Bagi wanita yang sering naik sepeda motor dan menggunakan helm, yang menghadapi masalah rambut rontok, berikut ini beberapa bahan alami yang bisa digunakan sebagai solusi mengatasi rambut rontok, seperti dilansir dari Boldsky.

Lemon

Lemon adalah salah satu bahan terbaik yang dapat digunakan untuk menyingkirkan masalah kulit kepala. Anda bisa menggunakan air lemon untuk membilas rambut jika kulit kepala terasa gatal dan kering setelah memakai helm.

Cuka sari apel

Bilas rambut Anda dengan cuka sari apel setelah memakai helm dalam jangka panjang. Sifat asam dalam cuka akan membuat rambut Anda bersinar alami.

Bawang merah

Jus bawang merah dapat meningkatkan pertumbuhan rambut. Cuci rambut Anda dengan sampo ringan, lalu bilas dengan jus bawang merah.

Terapkan jus langsung ke kulit kepala dan setelah 15 menit, bilas dengan air biasa. Lakukan perawatan ini setiap pekan jika Anda memakai helm setiap hari, karena dapat menghentikan kerontokan rambut.

Minyak almond

Gunakan minyak almond untuk memijat kulit kepala dan rambut sebanyak dua kali dalam sepekan demi mengurangi kerontokan rambut. Vitamin E yang dikandung minyak almond akan memberikan kemilau alami pada rambut Anda.

Lidah buaya

Lidah buaya merupakan bahan yang ringan dan efektif untuk merawat rambut. Caranya, oleskan jus lidah buaya pada kulit kepala dan biarkan selama 15 menit.

Bilas rambut Anda dengan air hangat dan lap kering, tanpa dicuci dengan sampo, karena lidah buaya juga bisa menjadi sampo. Rajin melakukan perawatan ini bisa mencegah rambut rontok.

Bawang putih

Bawang putih juga digunakan untuk menghentikan rambut rontok, dengan menambahkan beberapa tetes minyak hangat. Caranya, pijat kulit kepala Anda dengan minyak bercampur bawang putih untuk menyuburkan pertumbuhan rambut dengan cepat sekaligus menguatkan.

Kenali Regenerasi Alami Rambut