Tips Pakai Choker Ala Supermodel
- instagram.com/alessandraambrosio/?hl=en
VIVA.co.id - Kalung choker menjadi salah satu item fesyen yang kembali ngehits tahun ini. Bahkan, beberapa supermodel papan atas dunia mengenakan choker untuk mempercantik penampilan mereka.
Sejumlah supermodel tersebut, di antaranya Kendall Jenner, Gigi Hadid, dan Alesandra Ambrosio. Nah, berikut ini tujuh tips menggunakan choker untuk tren musim semi/panas tahun ini ala supermodel, seperti dilansir dari People Style Watch.
Kendall Jenner
Supermodel dari klan Kardashian ini mengenakan choker warna hitam ketat di lehernya, yang dipadu dengan crop top warna senada, sehingga terlihat sangat serasi dan seksi.
Gigi Hadid
Gigi mengenakan choker sederhana warna hitam, yang dipadu dengan jaket warna hijau tentara, kacamata dan sepatu bot setinggi paha.
Rosie Huntington-Whiteley
Rosie mengenakan choker kain warna hitam di lehernya, yang dipasangkan dengan gaun hitam longgar dan celana jeans, dengan tambahan kacamata hitam lensa lebar.
Karlie Kloss
Model berambut pirang ini mengenakan choker hitam tipis dengan aksen bulatan emas. Choker tersebut mempercantik tampilannya, yang mengenakan gaun putih tanpa lengan rancangan Victoria Beckham.
Alessandra Ambrosio
Ambrosio memakai choker tipis seperti pita menumpuk dengan aksen tiga bintang mungil warna putih. Dia menambahkan kalung dengan liontin bentuk bintang warna perak.
Behati Prinsloo
Untuk mempercantik gayanya, istri Adam Levine ini memilih mengikat pita secara sederhana di lehernya. Kalung ini melengkapi gaun hitam dengan tali rantai rancangan Alexander Wang.
Bella Hadid
Siapa bilang pita beludru hitam tidak cocok untuk menunjang penampilan? Buktinya, Bella memilih beludru hitam untuk dikalungkan ke leher jenjangnya dan dipadukan dengan blazer bahan satin warna biru tua, sehingga membuat penampilannya sempurna.