3 Ramalam Bill Gates pada 20 Tahun Mendatang

Bill Gates.
Sumber :
  • BusinessInsider

VIVA.co.id - Pendiri Microsoft, Bill Gates meyampaikan ramalannya mengenai revolusi yang bisa terjadi 20 tahun mendatang dalam kehidupan manusia. Menurutnya ada tiga hal yang bisa terjadi dan mengubah kehidupan sehari-hari manusia di masa depan. 

Produksi Gas PHE Lampaui Target 2016, Ini Pendorongnya
Dilansir dari Business Insider, Kamis 10 Maret 2016, dia menyampaikan, hal besar pertama yang diperkirakan akan terjadi yaitu inovasi dalam energi. 
 
Enam Bulan, Realisasi Investasi Energi Mencapai US$876 Juta
"Inovasi energi untuk menurunkan biaya dan menyingkirkan gas rumah kaca. Ini tidak dijamin, karena perlu banyak pengambilan risiko publik dan swasta," ujar Gates dalam program situs Reddit bertajuk 'Ask Me Anything'
 
Ada Potensi Bahan Bakar Tersembunyi di Bawah Samudera
Kedua menurut Gates, kemajuan dunia dalam mengalahkan penyakit menular seperti polio, malaria, human immunodeficiency virus (HIV) dan tuberkulosis (TBC). 
 
"Ini semua penyakit yang harus kita bisa diturunkan mendekati nol, bahkan hilangkan," katanya. 
 
Menurutnya, wabah polio saat ini sudah hampir habis. Kemudian, dia percaya, kanker tidak akan menjadi masalah dalam 30 tahun ke depan. 
 
Hal besar ketiga menurut Gates, yaitu ada alat canggih yang diciptakan untuk membuat pendidikan menjadi lebih baik. 
 
"Untuk membantu guru belajar dan mengajar dengan lebih baik dan untuk membantu siswa belajar dan memahami mengapa mereka harus belajar dan memperkuat kepercayaan diri mereka," kata Gates. 
 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya