Rekor Baru Film Comic 8: Casino King Part 2
- Falcon dok.
VIVA.co.id - Film Comic 8: Casino King Part 2 mulai tayang di seluruh bioskop di Indonesia mulai 3 Maret 2016. Film yang menghabiskan dana hampir Rp20 miliar ini mendapatkan respon positif dari penonton.
Di hari kedua pemutarannya, film yang dibintangi sejumlah artis ternama seperti Sophia Latjuba, Prisia Nasution, dan juga Donny Alamsyah ini mencatatkan hasil yang cukup memuaskan. Tercatat 130 ribu penonton menyaksikan film tersebut.Â
"Rekor baru lagi, hari kedua 130 ribu penonton. Ini suatu pencapaian yang luar biasa buat kami," kata produser Falcon Pictures, Frederica.
Frederica menambahkan, untuk hari ketiga, pihak Cinema 21 juga telah menambahkan jumlah layar untuk Comic 8: Casino King Part 2, dari 200 Â menjadi 316 layar.Â
Dengan hasil seperti itu, Frederica berharap film tersebut bisa menembus satu juta penonton dalam sepekan.
(mus)