Tiga Hal Ini Jadi Peluang UKM Berkembang
Rabu, 2 Maret 2016 - 12:50 WIB
Sumber :
- VIVAnews/Fernando Randy
VIVA.co.id - Ada tiga hal yang harus diperhatikan oleh pelaku usaha kecil dan menengah (UKM). Sebab, ketiganya ini menjadi peluang bagi mereka untuk berkembang.
"Tiga hal yang menjadi peluang UKM itu, digitalisasi, urbanisasi, dan globalisasi," kata Executive Director and Chief Executive Officer (CEO) IPMI International Business School, Jimmy M. Rifai Gani, dalam acara "Menentukan Arah Kewirausahaan" di Gedung SMESCO, Jakarta, Rabu, 2 Maret 2016.
Â
Yang pertama, kata Jimmy, adalah globalisasi. Globalisasi menjadi peluang UKM untuk masuk ke jaringan produksi global (global value chain).Â
Â
Dia mencontohkan, sebuah perusahaan elektronik, Apple, tidak memiliki pabrik untuk memproduksi gawai (gadget), seperti iPhone.Â
Â
Apple bekerja sama dengan industri, di mana industri memproduksi gawai Apple. Sementara itu, Apple mengembangkan inovasi teknologinya.
Lalu, peluang yang kedua adalah urbanisasi. Jimmy mengatakan bahwa kini 50 persen orang Indonesia tinggal di kota dan mengubah gaya hidup.Â
"Makanya e-commerce (electronic commerce) akan terus maju," kata dia.
Â
Jimmy mengatakan, gaya hidup harusnya ditangkap oleh UKM untuk mengembangkan bisnisnya. Setidaknya, UKM masuk ke ranah digital, misalnya ke perdagangan elektronik.
Â
"E-commerce harus menjadi strategi. Orang sekarang saja males nelpon, apalagi antre untuk beli kue kering," kata dia.
Â
Peluang yang ketiga adalah digitalisasi. Jimmy menuturkan, saat ini masyarakat lebih banyak memanfaatkan telepon, terutama telepon pintar (smartphone) untuk beraktivitas. Misalnya, masyarakat menggunakan aplikasi ride sharing untuk menjemput anak sekolah.
Â
"Sekarang, hanya dengan menggunakan handphone, kita bisa ke mana-mana. Itu peluang," kata dia.
Halaman Selanjutnya
Apple bekerja sama dengan industri, di mana industri memproduksi gawai Apple. Sementara itu, Apple mengembangkan inovasi teknologinya.