Ini yang Dibawa Inul Daratista Saat Jenguk Saipul Jamil

Inul Daratista jenguk Saipul Jamil
Sumber :
  • VIVA.co.id/Shalli Syartiqa

VIVA.co.id - Lima hari sudah Saipul Jamil mendekam dalam tahanan Polsek Kelapa Gading, Jakarta Utara. Keluarga, kerabat dan sahabat terus berdatangan menjenguk pendangdut tersebut. Salah satunya adalah Inul Daratista.

Kakak Saipul Jamil Lawan KPK, Ajukan Praperadilan

Inul mendatangi Polsek Kelapa Gading pada Senin, 22 Februari 2016. Inul tiba pukul 11.53 WIB dengan menaiki mobil Alphard putih. 

Inul tampil kasual dengan balutan pakaian rajut berwarna biru, lengkap dengan pasmina berwarna pink. Inul menolak berkomentar saat ditanya awak media.

KPK Cecar Saksi soal Persidangan Saipul Jamil Lima Jam

"Bawa doa yang banyak," ucap Inul singkat.

Pelantun Buaya Buntung itu pun membawakan sang sahabat makananan kesukaan mantan suami Dewi Perssik itu.

Hakim Tolak Praperadilan Rohadi Lawan KPK

Tiga keranjang jeruk, jengkol dan puding es kesukaan Ipul--- sapaan akrab Saipul Jamil. Dalam akun Instagramnya, Inul pun mem-posting beberapa foto dirinya dengan Ipul.

"Suatu saat aku diam-diam datang padamu, tak bawakan es puding kesukaanmu dan buah-buah makanan yang enak-enak yah dik. Oke take care," tulis Inul pada judul fotonya.

Inul bawa jeruk untuk Saipul Jamil

(ase)

 

 
Samsul Hidayatullah kakak dari pendangdut Saipul Jamil

Sidang Praperadilan Kakak Saipul Jamil Digelar Pekan Depan

Sidang akan dipimpin hakim tunggal.

img_title
VIVA.co.id
4 Agustus 2016