Feminisme, Alasan Emma Watson Jeda Akting

Emma Watson
Sumber :
  • REUTERS/Mario Anzuoni

VIVA.co.id - Artis cantik Emma Watson mengaku akan berhenti berkarier di dunia akting selama satu tahun ini. Alasannya, ia ingin memfokuskan diri untuk belajar dan mendalami hal-hal tentang kesetaraan gender, seperti feminisme dan aktivisme.

Tingkah Konyol Leonardo DiCaprio Jahili Jonah Hill
Wanita berusia 25 tahun tersebut mengatakan, bahwa ia ingin menghabiskan waktu belajar dan membaca lebih banyak lagi mengenai kedua hal tersebut. Di samping itu, Emma juga akan mengembangkan kembali ide dan opininya dari dunia Hollywood.
 
Ariana Grande Rilis Dua Lagu Baru Lewat SoundCloud
"Saya hampir mengambil cuti selama setahun untuk studi gender. Namun saya menyadari bahwa saya belajar banyak dengan berada di lapangan dan berbicara dengan orang-orang. Untuk itu, saya harus banyak belajar dan tugas utama saya adalah membaca satu buku dalam seminggu dan membaca satu buku dalam satu bulan sebagai bagian dari perkumpulan pecinta buku," ujar Emma Watson seperti yang dilansir Us Magazine.
 
Selepas Bintangi Jason Bourne, Matt Damon Pilih Vakum Akting
Sebagai informasi, belum lama ini Emma membuat perkumpulan atau klub pecinta buku sebagai upayanya memperjuangkan feminisme.
 
Bintang film Harry Potter itu pun menambahkan bahwa ia sedang menyelesaikan proyek kesetaraan gender bertajuk HeForShe untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Beberapa waktu lalu, ia memang telah didapuk sebagai salah satu duta PBB.

Taylor Swift Biayai Seluruh Kebutuhan Tom Hiddleston?

Taylor disebut-sebut mengendalikan hidup Tom dan hubungan mereka.

img_title
VIVA.co.id
3 Agustus 2016