Cari Info Beasiswa Sekolah ke Luar Negeri di Sini

World Education Expo Festival
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Chandra G Asmara
VIVA.co.id
- Besarnya minat masyarakat dan pelajar di Indonesia untuk mendapatkan informasi pendidikan di luar negeri terus meningkat setiap tahunnya. Kendati demikian, akses untuk mendapatkan informasi mengenai hal tersebut tidaklah mudah.


Melihat adanya kesulitan akses informasi itu, World Education Expo Festival 2016 kembali digelar. Ini merupakan kedua kalinya festival tentang pendidikan ini digelar. Dan kali ini, acaranya digelar di Balai Kartini, Jakarta, mulai hari ini, Sabtu 20 Februari 2016 hingga 21 Februari 2016.


Festival ini diselenggarakan sebagai alternatif pameran yang dapat memberikan informasi lebih jelas, interaktif, dan edutainment (pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan).


Managing Director World Education Expo Festival, Stephanie Riady, mengungkapkan, demi memenuhi keinginan masyarakat untuk mendapatkan informasi pendidikan yang lebih luas, pameran ini akan menghadirkan negara-negara yang selama ini jarang terjamah di bidang pendidikan.


“Pameran ini akan menghadirkan negara yang selama ini jarang ada, seperti Filipina, Korea, Turki, India, Polandia, sampai dengan Swedia,” ujar Stephanie dalam konferensi pers di Balai Kartini Jakarta, Sabtu 20 Februari 2016.

Kesempatan Kuliah Bebas Biaya di Inggris

World Education Expo Festival tahun ini lebih semarak dibandingkan tahun sebelumnya. Mulai dari maraknya berbagai seminar dengan tema yang berbeda-beda, serta workshop dan demonstrasi yang disediakan seperti praktik membatik, Chef Demo dan Chef Jo Ardis, dan beberapa institusi dari dalam maupun luar negeri.
Nenek 99 Tahun Masih Aktif Jadi Instruktur Aerobik


Mengenal Pentingnya Fungsi Pengawas Sekolah
“Kami berharap para pengunjung juga aktif dalam mencari informasi. Karena tidak hanya pameran, kami juga menyediakan seminar, workshop, sampai dengan demonstrasi dari pakar dan profesional untuk sharing karir kepada para pengunjung,” katanya.


Sementara Marketing Director World Education Expo Festival, Michael Tan, berharap, pameran ini bisa menjadi wadah yang tepat untuk memberikan informasi sebanyak-banyaknya, dan sebagai alternatif lain bagi masyarakat yang berencana melanjutkan pendidikannya di luar negeri.


“Kami menargetkan kurang lebih 1.000 pengunjung dalam dua hari ke depan. Kami berharap pegunjung yang datang puas berkonsultasi dengan perwakilan di setiap negara,” katanya.


Sebagai informasi, World Education Expo Festival menghadirkan hampir 100 institusi dari 20 negara di dunia. Di antaranya Indonesia, Australia, Selandia Baru, Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Italia, Rusia, Belanda, Korea, Jepang, Malaysia, Singapura, Filipina, China, India, Siprus.


Perhelatan ini bertujuan untuk memberikan informasi bahwa tidak hanya di dalam negeri, kesempatan berkuliah di luar negeri juga mempunyai peluang besar melalui program beasiswa yang ditawarkan. Mulai dari beasiswa prestasi, parsial, sampai dengan beasiswa penuh. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya