Bella Shofie Pasrah Mau Diceraikan Suami
- VIVA.co.id/ Al Amin
VIVA.co.id - Hari Valentine tahun ini menjadi momen terburuk untuk artis penuh sensasi, Bella Shofie. Bukannya mendapat kejutan manis, dia justru menerima kabar buruk dari suaminya, Suryono. Melalui pengacaranya, Suryono menyampaikan rencana cerai dari Bella.
Di sela-sela kesibukan syuting di acara Pesbukers, Bella pun nampak tampil dengan wajah yang sedih. Wanita usia 24 tahun itu sempat menghindar saat menjadi buruan media yang hendak menanyakan soal rencana suami.
Bella pun mengaku tak bisa berbuat banyak jika dia memang benar akan diceraikan oleh sang suami. "Aku terserah. Dia mau apa aku ikutin," kata Bella Shofie saat di temui di Studio ANTV, Epicentrum, Jakarta Selatan, Senin, 15 Februari 2016.
Keadaan tersebut nampaknya membuat hati Bella semakin berkecamuk. Dia pun enggan menjawab pertanyaan dari media seputar masalah rumah tangganya.
"No comment deh, pokoknya terserah dia," tutur Bella sambil berlalu meninggalkan awak media dengan mobil putihnya.
Rumah tangga Bella Shofie dan Suryono baru menginjak usia 9 bulan. Suryono akan menganjukan surat cerai ke pengadilan agama melalui El Pieter sebagai kuasa hukum. (ren)