Kevin Julio Sempat Pingsan Saat Syuting Film Ini
VIVA.co.id - Kevin Julio bermain di film terbarunya bertajuk Jagoan Instan. Saat menjalani proses syuting film ini, pria 22 tahun itu sempat mengalami pingsan.
Diakui Kevin, saat menjalani syuting film bergenre komedi ini dirinya kurang istirahat. Kevin harus menjalani syuting sinetron GGS (Ganteng Ganteng Serigala) dan film layar lebar tersebut
"Waktu itu kondisi maksain pulang subuh, sinetron lanjut lagi jam tujuh pagi syuting," kata Kevin saat ditemui VIVA.co.id di kawasan Bulungan, Jakarta Selatan, Rabu, 10 Febuari 2016.
Ditambah lagi, karena bermain di film superhero tersebut, Kevin dituntut untuk memakai pakaian berbahan tebal yang membuat ia bercucuran keringat.
"Pakai kostum latex gitu kurang nyaman keringat ngucur ke badan, kurang tidur, sarapan kurang, panas-panasan akhirnya pingsan," ujarnya.
Kevin juga mengaku, ia mengidap penyakit darah rendah. Hal itulah yang menjadi faktor utama penyebab pingsan.
"Kebetulan saya juga darah rendah dan sebelumnya pernah pingsan juga. Tapi kemarin pas syuting memang parah sih," tambahnya.