DPR Minta Pemerintah Dukung Produk Lokal
VIVA.co.id – Anggota Komisi XI DPR RI, Heri Gunawan meminta pemerintah terus mendukung produk lokal agar dapat bersaing di pasar global.
Menurutnya hal itu dapat dilakukan dengan koordinasi antar kementerian dan lembaga yang sinergi.
"Seharusnya pemerintah dapat mendukung terus produk-produk lokal agar dapat bersaing di pasar global," ujarnya di Senayan, Selasa 26 Januari 2016.
Ia juga menuturkan, kita (Indonesia) seharusnya dapat menunjukan kepada bangsa lain, bahwa hasil tangan-tangan kreatif anak-anak bangsa, tidak kalah bagus, tidak kalah menarik, tidak kalah berkualitas dibanding dengan produk buatan luar negeri.
Heri mengatakan, di Indonesia, industri kreatif memberikan kontribusi yang besar, 57 persen lebih dari total GDP, kunci majunya sektor ini didorong setidaknya oleh human capitas alias SDM dan pasar domestik yang besar. Kalau bukan kita yang mendukung produk buatan lokal, siapa lagi? Kalau bukan sekarang, kapan lagi?,”ujarnya.
“Mari kita dukung terus produk-produk lokal agar dapat bersaing di pasar global. Cintai Produk Indonesia," katanya.