Begini Gaya Keren Seleb di Paris Fashion Week

Sumber :
  • instagram.com/dior/

VIVA.co.id - Setelah Milan Fashion Week, kini giliran ajang mode tahunan Paris Fashion Week kembali digelar.

Dari setiap peragaan busana berbagai rumah mode, satu hal yang selalu tampak menarik untuk disimak adalah gaya mode para selebriti yang datang ke acara tersebut.

Dior Homme Menswear Fashion Show di Paris, Perancis, salah satunya yang menampilkan busana pria mulai dari gaya busana formal hingga santai, dengan hoodie bermotif, tampak beberapa selebriti berada di deretan kursi terdepan.

Dari akun Instagram Dior, beberapa selebriti terkenal terlihat hadir di sana. Salah satunya anggota Big Bang, T.O.P yang tertangkap kamera sedang menghadiri acara mode bergengsi itu.

T.O.P yang tampak berpose dengan desainer mode terkenal Kris Van Assche, datang dengan setelan jas berwarna biru tua, dan kemeja putih. Aksen lain yang digunakan untuk mempertegas gayanya adalah menggunakan bros mawar putih yang dipasang di dada kirinya.

Selain T.O.P, tampak juga Rami Malek bintang film Mr. Robot dan Twilight Saga, yang tampak mengenakan setelan jas, dan kemeja serupa, warna hitam, tanpa dasi.

Rihanna Luncurkan Alas Kaki Faux Fur untuk Puma


Rami terlihat berpose dengan rekannya, aktor Christian Slater dalam peragaan busana koleksi Fall/Winter 2016-2017. Christian sendiri tampil dengan setelan jas warna abu-abu, dengan kemeja putih dan dasi berwarna hitam.

Yuk, Berburu Fesyen Muslimah di Hijab Day
Alyssa Soebandono

Gaya Busana Alyssa Soebandono ala Hollywood Era 50-an

Alyssa kenakan hijab milik Shafira bertemakan Fashion Sinematic.

img_title
VIVA.co.id
1 Agustus 2016