Film Horor Indonesia Ini Tampilkan Hantu yang Beda

Pemain film Petak Umpet Minako
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ichsan Suhendra
VIVA.co.id
Empat Pedoman Penting untuk Layar Lebar Indonesia
- Novel berjudul ‘Petak Umpet Minako’ segera diangkat ke layar lebar. Billy Christian, sang sutradara, berbagi kisah soal film horor ketiga yang disutradarainya. Awalnya, Billy kurang tertarik karena cerita diangkat dari novel.
 
Manfaat Produksi Film Antarnegara
Billy bukan pribadi yang suka membaca novel. Tapi, ‘Petak Umpet Minako’ mendapat perhatiannya, setelah membaca bagian awal dan langsung membuatnya tertarik.
 
Sepuluh Film Horor Bertema Badut yang Bisa Bikin Merinding
“Akhirnya saya setuju terlibat. Saya presentasikan visualnya seperti apa. Ini horor ada thrillernya, dramanya, slasher juga. Komplet. Beda sama film-film saya sebelumnya,” katanya saat ditemui di kawasan Gunawarman baru-baru ini.
 
Selain dari segi cerita yang menampilkan banyak sisi, Billy berjanji akan ada yang berbeda ari film horor yang satu ini. Ia merancang sendiri karakter sang hantu dan akan berbeda dari yang sudah ada.
 
“Yang menarik saya desain Minako-nya (hantu). Saya enggak akan cerita detail dulu, cuma ada proses di mana saya mendesain sendiri Minako dengan wujudnya,” katanya.
 
Jika dipresentasi, ia mengangkat 80 persen cerita dalam novel ke film. Alasannya, Billy tak mau ketegangan yang disajikan melalui novel hilang saat difilmkan. Rencananya film ini akan keluar di pertengahan 2016.
 
“Saya enggak mau saat keseruan baca novelnya hilang ketika difilmkan. Saya menjaga apa yang ada di novel tetap ada di film. Tapi, bagaimanapun juga novel dan film berbeda jadi ada banyak penyesuaian. Saya harus menyeleksi sub plot apa yang layak masuk di film,” ujarnya.

#66

#66, Film Laga Indonesia Berjaya di Luar Negeri

Film ini kaya apresiasi dari berbagai festival internasional.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016