Barbie Hsu Kepergok Liburan ke Bali Bersama Keluarga
VIVA.co.id - Artis Taiwan Barbie Hsu bersama sang suami, Wang Xiao Fei, dan putrinya, Hsi-Yueh, kepergok berlibur ke Bali. Mereka terlihat bahagia menghabiskan waktu di pulau yang terkenal keindahannya tersebut.
Seperti dilansir dari Toggle,Jumat 15 Januari 2016, Â Barbie terlihat bermain di hotel bersama putrinya yang hampir berusia dua tahun. Barbie terlihat bahagia bermain bersama putrinya itu.
Tetapi, ada yang berbeda dari penampilan Barbie. Tubuh artis ini terlihat lebih berisi dibanding biasanya. Saat bermain bersama putrinya, Barbie mengenakan baju longgar. Perutnya sedikit buncit.
Kabarnya, bintang drama Meteor Garden ini sedang hamil anak kedua. Tetapi, Barbie dan Xiaofei belum memberikan keterangan soal kehamilannya tersebut.
Biasanya, Barbie akan mengumumkan kehamilannya saat telah melewati trimester pertama. Itu juga yang dilakukan Barbie saat kehamilan anak pertamanya.