Menikmati Malam Pergantian Tahun di Kota Kembang

Jalan Asia Afrika, Bandung.
Sumber :
  • http://astrijalanjalan.blogspot.com
VIVA.co.id
Ini Daftar Resolusi 2016 Terpopuler Pengguna Twitter RI
- Di musim liburan menyambut Tahun Baru, Bandung masih menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal, terutama dari Jakarta. Ini, karena letaknya yang tidak terlalu jauh dan bisa ditempuh hanya tiga jam perjalanan.

Tahun Baru Hampir 400 Ribu Kendaraan Lintasi Tol Cikampek

Bagi Anda yang berencana merayakan pergantian tahun di Kota Kembang, ada banyak hal yang bisa dijelajahi. Mulai dari festival kuliner, budaya, dan pagelaran seni. Di tahun ini, Jalan Asia Afrika dan Kawasan Dago menjadi pusatnya.
100 Ribu Kendaraan Masuk Jakarta Malam Ini


Berikut beberapa tempat yang bisa jadi rekomendasi buat Anda yang ingin merayakan Tahun Baru di Kota Kembang dirangkum oleh
VIVA.co.id:


Jalan Asia Afrika


Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, sepanjang jalan Asia Afrika akan menjadi pusat perayaan tahun baru. Acara akan tersebar mulai dari Alun-alun, Braga, Jl. Sukarno, dan Cikapundung Riverspot.


Dago


Dago juga menjadi pusat tahun baru ke dua setelah Asia Afrika. Penutupan jalan akan dimulai dari pukul 20.00 hingga 3.00 dini hari. Sama seperti kawasan Asia Afrika, di sini juga dijadikan area bebas kendaraan. Jadi, Anda bisa menikmati petualangan di Bandung sambil berjalan kaki.


Lembang


Sudah bukan rahasia lagi, kalau di kawasan Lembang Bandung ini banyak menjadi pilihan orang untuk menghabiskan malam tahun baru. Tak cuma tahun baru, di akhir pekan saja banyak orang berkunjung ke lokasi ini untuk sekedar menghirup udara segar.


Kawasan ini memiliki banyak tempat wisata yang sangat terkenal. Mulai dari  De Ranch, Gunung Tangkuban Perahu, Pemandian Air Panas Ciater, dan masih banyak lagi.


Bukit Bintang


Tempat ini populer di kalangan anak muda Bandung. Di sana, Anda bisa menikmati kelap kelip lampu kota Bandung yang indah. Jangan khawatir kelaparan, banyak dijual camilan dan minuman yang cocok untuk menemani Anda untuk menikmati malam tahun baru. Seperti jagung bakar, ketan bakar, kacang rebus, bandrek, ataupun kopi ada di sini semua.


Lapangan Tagalega

Di lokasi ini disajikan banyak jajanan khas Kota Bandung, hiburan-hiburan, pasar malam, dan pesta kembang api yang selalu dimainkan setiap malam tahun baru.


Lapangan yang di tengahnya berdiri monumen Bandung Lautan Api ini sangat cocok sebagai tempat merayakan tahun baru 2016 di Bandung bersama keluarga atau teman. Tetapi, karena tempat ini ramai, tempat ini juga rawan aksi pencopetan. Jadi, hati-hati bagi yang ingin menghabiskan malam tahun baru di sini. (asp)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya