Tips Tampil Cantik dalam 10 Menit
Rabu, 30 Desember 2015 - 17:59 WIB
Sumber :
- U-Report
VIVA.co.id
- Mayoritas wanita terlambat datang ke kantor, karena terlalu lama berdandan. Mereka terlalu lama berada di depan cermin, karena ingin tampil cantik dan menarik dengan
make-up
yang tanpa cela.
Namun, sayangnya dibutuhkan waktu lama untuk mendapatkan riasan yang diinginkan. Sebenarnya untuk bisa tampil cantik, Anda tidak perlu mengenakan banyak
Rambut
Bibir
Menghilangkan komedo
Wajah berminyak
Baca Juga :
Daun Cabai Mampu Atasi Masalah Kulit
Baca Juga :
Heboh Tren Make-up Pokemouth di Media Sosial
Namun, sayangnya dibutuhkan waktu lama untuk mendapatkan riasan yang diinginkan. Sebenarnya untuk bisa tampil cantik, Anda tidak perlu mengenakan banyak
make-up
, karena
make-up
yang berat justru bisa membuat Anda terlihat gothic dan kurang pantas.
Berikut ini tips mudah untuk tampil cantik dalam waktu 10 menit, seperti dilansir dari
Boldsky
:
Rambut
Anda dapat mencoba berbagai gaya rambut mewah, ketika Anda memiliki banyak waktu. Tetapi, ketika Anda hanya memiliki sedikit waktu, gaya rambut terbaik adalah model sanggul.
Buat sanggul sederhana di puncak kepala, dengan jari-jari Anda. Jika gaya rambut sanggul tidak mewah, Anda bisa memilih gaya rambut kepang longgar.
Bibir
Untuk membuat bibir Anda mempesona, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menggunakan pensil bibir, kemudian oleskan warna lipstik yang berani. Jika Anda sedang jatuh cinta, coba warna yang popular untuk meningkatkan fitur bibir Anda. Sementara, untuk musim dingin, Anda bisa mencoba nuansa gelap, seperti burgundy, merah dan merah tua.
Menghilangkan komedo
Untuk menghilangkan komedo, Anda bisa memilih cara alami. Ambil mangkuk, tuangkan satu sendok makan jus lemon dan setengah sendok teh baking soda ke dalamnya, lalu aduk rata. Kemudian, oleskan pasta tersebut tipis-tipis ke daerah yang berkomedo. Biarkan kering selama 10 menit, lalu lepaskan pasta tersebut ke arah atas sebagai solusi masalah kulit Anda.
Wajah berminyak
Untuk mengatasi masalah wajah berminyak, yang perlu Anda lakukan adalah bilas wajah dengan air es. Anda juga bisa menggunakan sabun muka alami untuk kulit berminyak, kemudian pijat wajah dengan yoghurt dan jus lemon. Kombinasi bahan tersebut dapat membantu mengurangi produksi minyak di wajah Anda. (asp)
Halaman Selanjutnya
make-up