Ivan Gunawan Bicara Trend Busana Muslim 2016
- dok.ZOYA
VIVA.co.id - Tahun 2016 akan segera datang. Banyak desainer menyiapkan ide-ide kreatifnya yang akan dituangkan lewat busana yang akan dipamerkan ke hadapan publik.
Salah satunya adalah ide soal busana muslim. Desainer dan artis Ivan Gunawan pun angkat bicara soal tren busana muslim tahun depan. Menurut Ivan, tahun 2016 busana muslim akan berkembang baik dari ide dan mode fesyennya.
"Di tahun 2016, bisnis baju muslim akan semakin berkembang. Karena akan semakin banyak wanita berhijab yang aware akan kebutuhannya dalam bergaya," ucapnya.
Ivan pun menceritakan pengalamannya bertemu banyak pegiat mode busana muslim saat berkunjung ke butik Zoya di Cianjur. Di sana, Ivan banyak berdiskusi dan berbincang dengan banyak pegiat mode muslim tentang rencana di tahun 2016.
"Di sana saya berdiskusi soal padanan baju dan hijab untuk tahun 2016. Jilbab bermotif itu dipadukan dengan baju polos. Sebaliknya, jilbab polos dipadukan dengan baju bermotif. Hal ini biar kita nggak keliatan ramai saja," kata Ivan.
Namun, Ivan tak membantah jika banyak pegiat mode busana muslim akan melakukan terobosan baru.
"Untuk model, banyak orang akan me-mix and match dengan tren yang semakin kini. Wanita berhijab harus bisa mengikuti trend masa kini, dan tetap harus mementingkan norma-norma kesopanan. Misal, jangan mixkan celana jins ketat, dengan kaos ketat. Itu enggak boleh. Tapi mix and match dengan yang tepat. Selain lagi tren, ini juga bisa bikin irit pengeluaran kita," kata pria yang sempat digosipkan dekat dengan Ayu Ting Ting ini.
(mus)