Curhat Mendag Thomas Lembong di Forum Pengusaha
Senin, 7 Desember 2015 - 12:36 WIB
Sumber :
- Chandra G Asmara / VIVA.co.id
VIVA.co.id
- Menteri Perdagangan, Thomas Trikasih Lembong, meminta kalangan pengusaha untuk memberikan kepercayaan penuh kepadanya. Permintaan itu seiring dengan upaya instansinya untuk kembali menggeliatkan perdagangan dalam negeri.
Baca Juga :
Mendag Enggar Tak Takut Anggaran 'Disunat'
Hal ini disampaikan Thomas di hadapan kalangan pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) dalam acara Apindo CEO Gathering di Hotel JS Luwansa, Jakarta.
"Saya harap, bapak dan ibu di kalangan pengusaha bisa melihat saya sebagai aset. Saya ini orang Anda yang masuk di pemerintahan. Saya berpikir seperti Anda, dan bicara seperti Anda," ujar Thomas, Senin 7 Desember 2015.
Thomas mengungkapkan, selama ini, beredar kabar yang menyatakan bahwa selama ia menjabat sebagai mendag, pria berumur 44 tahun itu dianggap tidak ingin mendengar keluhan dari dunia usaha. Bahkan, untuk bertemu secara langsung saja sulit.
"Terus terang ini bikin saya sedih. Saya mau kita saling ketemu itu tidak istimewa. Tapi, biasa saja," kata dia.
Menurut dia, pihaknya akan dengan senang hati menerima masukan dari kalangan pengusaha. Sebab, menurut dia, saran dari dunia usaha merupakan salah satu yang terbaik untuk memajukan industri dalam negeri.
"Saya sangat praktis dan tidak mungkin tersinggung. Saya berharap, dunia usaha bisa lihat saya sebagai sahabat di pemerintahan, yang mempunyai keinginan industri perdagangan bisa maju," ungkap dia.
Baca Juga :
Sofjan Wanandi: Demo Tak Pengaruh Iklim Investasi
Hanya fenomena politik jelang pilkada.
VIVA.co.id
4 November 2016
Baca Juga :