Ely Sugigi Berbadan Dua?
- VIVA.co.id/Tasya Paramitha
VIVA.co.id - Di tengah kabar keretakan rumah tangganya dengan Ferry Anggara, Ely Sugigi disebut-sebut sedang berbadan dua alias hamil. Ely pun membahas soal isu kehamilannya saat menjadi bintang tamu Pesbukers, Rabu, 2 Desember 2015.
"Mpok Ely benar lagi hamil?" tanya Jessica.
Ely mengaku belum berani bicara banyak soal tersebut.
"Aku sih belum mengecek ke dokter, belum tes juga. Cuma memang sudah telat haid," kata Ely.
Ely menambahkan, ia sendiri belum berniat untuk memeriksakan ke dokter.
"Anak itu kan rezeki ya, aku terima saja. Cuma aku takut, belum berani," ujarnya menambahkan.
Ely mengaku dia dan Ferry memang tak menunda untuk memiliki momongan. Hanya saja, banyak yang harus ia lakukan sebelum mempunyai anak lagi.Â
 "Aku dan Ferry harus kerja keras dulu, punya anak harus siap semua," ujarnya.
Jika benar hamil, ini akan menjadi anak ketiga Ely, dan pertama bagi Ferry.
(mus)