Nabila Syakieb Dilamar Kekasih Berondong
VIVA.co.id - Hubungan asmara Nabila Syakieb dengan Reshwara Argya Radinal berakhir bahagia. Pasangan ini akan segera meresmikan hubungan mereka ke jenjang pernikahan. Nabila telah dilamar oleh pria yang lebih muda delapan tahun dari artis cantik tersebut.Â
Menurut kabar, acara lamaran berlangsung pada Sabtu, 28 November 2015. Nabila dengan senang hati memajang fotonya bersama Reshwara usai dilamar sang kekasih.Â
Nabila tidak memberikan keterangan apa pun di foto tersebut. Pesinetron ini hanya memberikan tanda emoticon love.Â
Netizen langsung memberikan selamat kepada calon pengantin ini. Mereka berharap rumah tangga pasangan ini langgeng dan bahagia.
Nabila akan melangsungkan pernikahan dengan Reshwara pada 20 Desember mendatang. Pernikahan mereka akan digelar di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan.
(asp)