Kritik Iwan Fals pada 'Haters' Jokowi

Iwan Fals
Sumber :
  • VIVA/ Daru Waskita (JOGJA)

VIVA.co.id - Pemerintahan presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla sudah memasuki usia satu tahun lebih. Perjalanan pemerintahan mereka pun sering diterpa isu tak sedap. Iwan Fals, salah satu pelopor musisi penggerak perubahan, menganggap, banyak oknum yang memfitnah rezim Jokowi.

Jokowi: Indonesia Bangga Raih Perak Pertama

"Saya yakin sama elite politik kita itu yang suka fitnah," kata Iwan Fals saat ditemui dikawasan SCBD, Jakarta Pusat, Rabu, 25 November 2015.

Pelantun tembang Galang Rambu Anarki itu menuturkan, banyak oknum yang menghalalkan segala cara untuk menggiring opini negatif terhadap masyarakat, agar presiden sekarang dicap jelek oleh publik.

Ahok Ungkap Alasan Jokowi Sindir Keuangan Daerah

"Biar terkesan pemimpin kita kok dunia banget. Kesannya seperti itu," ujar pria berusia 53 itu.

Ia berharap, pemerintahan yang berkuasa sekarang tak tergoda dengan iming-iming duniawi, karena menurutnya, keberhasilan pemimpin adalah dari seberapa perannya menyejahterakan rakyat.

Jokowi Luapkan Kekesalahan kepada Ratusan Kepala Daerah

"Kalau pun begitu, ya jangan dipilihlah duniawi. Kepuasan pemimpin bukan seberapa banyak dia punya uang, tapi seberapa banyak rakyatnya sejahtera," ujarnya.

Ilustrasi formulir pajak

Presiden Jokowi Santai UU Amnesty Digugat

"Sudah jadi budaya di Indonesia."

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016