Yuni Shara Pacari Mantan Suami Wanda Hamidah?
- Instagram Chico Hakim
VIVA.co.id - Setelah putus dari Raffi Ahmad, Yuni Shara, tak pernah terlihat jalan dengan pria lain. Tetapi belakangan ini ada yang berbeda. Yuni sering terlihat bersama dengan mantan suami Wanda Hamidah, Cyril Raoul Hakim.Â
Janda dan duda ini dikabarkan sedang menjalin hubungan. Hal itu terlihat dari beberapa foto yang diunggah pria yang akrab disapa Cico tersebut dalam akun Instagram pribadinya.Â
Dalam sebuah foto, Yuni berpose dengan Cico. Keduanya terlihat dekat di foto tersebut. Rambut Yuni menyentuh wajah Cico. Di foto lainnya, dibuat dalam nuansa hitam putih. Yuni dan Cico tersenyum di depan kamera. Yuni terlihat memegang tangan pengusaha dan politisi tersebut.Â
Dan foto berikutnya diambil dari belakang. Yuni dan Cico berpegangan tangan. Netizen memberikan dukungan untuk hubungan pasangan ini. Mereka berharap keduanya segera menikah menyusul para mantannya.Â
"Pasangan yg kalem....gak grasak grusuk and gak doyan publikasi....serasi banget," ujar salah satu netizen. "Kayaknya dr semua mantan mbak yuni yang ini paling cocok dan paling serasi," ungkap yang lainnya. "Mba @yunishara36 & Mas @chicohakim semoga kalian berjodoh yaa hingga ke pelaminan...amiin," kata netizen lainnya. "Cocok banget," kata yang lainnya.
A photo posted by Cyril Raoul Hakim (@chicohakim) on Nov 22, 2015 at 1:46am PST