Arti di Balik Nama Putra Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie
- Istimewa
VIVA.co.id - Rona bahagia terlihat di wajah pasangan artis Nia Ramadhani (Ramadhania Ardiansyah) dan suaminya, pengusaha muda Ardi Bakrie. Pasalnya, buah hati kedua yang sudah lama mereka tunggu, akhirnya lahir pada Selasa, 17 November 2015.
Bayi laki-laki yang lahir pukul 8.57 WIB, dengan berat 3 kilogram dan tinggi 49 sentimeter itu, diberi nama Mainaka Zanatti Bakrie. Kalau Zanatti Bakrie diambil dari nama keluarga, maka Mainaka memiliki arti spesial bagi Nia dan Ardi. Dalam dunia mitologi, Mainaka artinya gunung berhati emas.
Dikutip dari Indianetzone, awalnya Mainaka berada di dasar laut terdalam. Ia naik ke permukaan air, karena ingin membantu Hanoman, sang putra angin, yang saat itu sedang kelelahan terbang di atas Lanka. Karena terus melayang, saat itu Hanoman butuh daratan, untuk sejenak berpijak. Sayangnya, tak ada pulau di lautan luas.
Atas anjuran roh laut, Mainaka akhirnya naik ke permukaan. Mainaka muncul dengan tubuhnya yang besar, lengkap dengan berbagai tanaman hijau yang menutupi tubuhnya. Kala itu, lautan biru langsung tertutup tanaman hijau yang berada di tubuh Mainaka. Melihat ada daratan, Hanoman segera mendarat.
Ia lalu bertanya, kenapa gunung sebesar ini bersembunyi di dalam lautan? Sang roh laut menjawab, di masa-masa awal, gunung ini memiliki sayap dan ia bisa menjelalah kemanapun yang ia mau, termasuk ke dunia Dewa Indra.
Namun karena tubuhnya yang besar, saat itu banyak mahkluk merasa ketakutan, khawatir akan dihancurkan gunung yang bisa terbang ini. Maka Sang Pencipta meminta Dewa Indra mencabut sayap Mainaka.
Tak ingin sayapnya yang berharga diambil, Mainaka melarikan diri. Indra yang marah, lalu mengejarnya. Dengan kekuatan petir yang dahsyat, ia lalu menghancurkan sayap Mainaka.
Melihat kejadian itu, roh laut mencoba menolong Mainaka. Ia kemudian membawa dan mengamankan Mainaka di jantung lautan terdalam. Sejak saat itu, Mainaka hidup di dasar samudera.
Singkat cerita, karena telah menolong Hanoman, sang putra angin yang merasa berhutang budi, berjanji suatu saat nanti akan menolong Mainaka. Hal ini membuat Dewa Indra tersenyum, melihat kebaikan hati Mainaka. Semenjak itu, Mainaka diberi julukan mountain with golden heart atau gunung berhati emas.