Film Karya Sutradara Indonesia Masuk Nominasi Oscar
- VIVA.co.id/ Daru Waskita
VIVA.co.id - Prestasi luar biasa ditorehkan sutradara muda asal Indonesia Livi Zheng. Filmnya yang berjudul Brush With Danger masuk dalam nominasi Oscar kategori Best Picture di ajang Academy Award ke-87. Tak tanggung-tanggung film ini harus bersaing dengan film berbobot lainnya seperti Interstellear, The Hunger Games: Mockingjay Part 1 dan Birdman.
Sutradara sekaligus pemeran utama, Livi Zheng pada Kuliah Umum di Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta mengemukakan, film ini sempat tayang di Amerika Serikat dan bertahan hingga dua bulan.
"Film tersebut diputar di Amerika dan mampu bertahan selama dua bulan. Bukan hal yang mudah bersaing di negeri Paman Sam karena tingkat produksi film bioskop cukup tinggi, hingga bisa mencapai 40.000 judul per tahun," katanya di Yogyakarta, Selasa, 10 November 2015.
Menurutnya, Film Brush With Danger keseluruhan prosesnya dilakukan di Amerika Serikat, Seattles dan Los Angeles. “Untuk pertama kalinya film karya sutradara Indonesia ini diperhitungkan dalam seleksi nominasi Oscar kelompok film Hollywood, bukan kelompok film asing,” ujarnya bangga.
Film Brush With Danger menceritakan perjuangan kakak beradik imigran gelap yang harus berjuang mempertahankan hidup dengan berbagai cara, di antaranya dengan melakukan pertunjukan kemampuan bela diri. “Semua dikemas dalam action yang seru dan tidak menggunakan pemeran pengganti atau stunt,” ujarnya menjelaskan.
Livi Zheng sendiri, tercatat telah meraih 26 medali dan piala di ajang internasional seperti USA World Championship Las Vegas dan US Open di Florida. Sedangkan pasangannya Ken Zheng tercatat sebagai juara nasional wushu (sanda) dan memenangkan pertandingan beladiri di Amerika Serikat.
Film ini baru akan tayang di Indonesia mulai 26 November 2015 mendatang. “Serentak di bioskop-bioskop Indonesia."
(mus)