Agar Tak Kabur, Majikan Ikat Kucing dengan Balon
Jumat, 6 November 2015 - 17:33 WIB
Sumber :
- Imgur
VIVA.co.id
- Seorang pemilik kucing selalu khawatir hewan piaraannya ini kabur entah ke mana. Ketakutannya ini pun berbuah pada ide unik, mengikat balon ke tubuh kucing.
Dilansir dari Mirror.co.uk , Jumat 6 November 2015, sang majikan mengikat kucing peliharannya dengan sebuah balon helium agar bisa dengan mudah menemukan hewan kecil itu. Ia menemukan ide unik dari sebuah halaman website dan terinspirasi untuk melakukannya.
Baca Juga :
Naik Uber Saat Mabuk Ditagih Ongkos Rp23 Juta
Baca Juga :
Heboh Bule Nyanyikan Lagu Gombloh dengan Merdu
Dilansir dari Mirror.co.uk , Jumat 6 November 2015, sang majikan mengikat kucing peliharannya dengan sebuah balon helium agar bisa dengan mudah menemukan hewan kecil itu. Ia menemukan ide unik dari sebuah halaman website dan terinspirasi untuk melakukannya.
"Memelihara kucing itu menyenangkan. Kucing itu bisa saja terbawa ke udara karena balon. Sudah berapa anak kucing yang hilang sampai akhirnya Anda menemukan ide ini," komentar Kyrian, salah satu orang yang melihat hal ini melalui situs
InternetToughGuy
.
Kendati demikian, ahli hewan berpendapat ide ini bisa menimbulkan risiko terhadap psikologis hewan. Gambar ini diposting di platform media sosial
Imgur.
"Pertama, hewan bisa stres karena terikat dengan sebuah benda. Jika balon mengeluarkan suara dan menakuti kucing, dia tidak bisa lari dari sumber ketakutannya itu. Hal itu juga bisa menyebabkan luka lain jika si kucing berusaha untuk melepaskannya," ujar seorang penasehat hewan.
Ia menjelaskan, keputusan mengikat balon ke tubuh hewan juga dianggap menakutkan. Balon itu, kata dia, akan mengikuti ke mana pun kucing pergi. Bahkan menyangkut di benda-benda tertentu.
"Jika balon tersangkut pada suatu benda, kucing tidak akan bisa bergerak dengan bebas. Bisa saja ia tidak bisa menjangkau makanan atau minumannya," katanya.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
"Memelihara kucing itu menyenangkan. Kucing itu bisa saja terbawa ke udara karena balon. Sudah berapa anak kucing yang hilang sampai akhirnya Anda menemukan ide ini," komentar Kyrian, salah satu orang yang melihat hal ini melalui situs