Subisidi Listrik Dihapus, Bagaimana Masyarakat Pedesaan?

PLTS Cirata Resmi Beroperasi
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

VIVA.co.id - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Marwan Jafar meminta, agar rencana PT Perusahaan Listrik Negara menghapus subsidi listrik pada rumah tangga dengan daya 900 Volt Ampere (VA) dan 450 VA dikaji ulang. Sebab, subsidi listrik ini dirasa masih dibutuhkan bagi masyarakat di pedesaan.

Dapat Arahan Menteri BUMN, PLN Bakal Caplok PGE
"Tentu, ini harus dikaji kembali mengenai subsidi ini. Karena, ini berdampak pada masyarakat kita di pedesaan-pedesaan. Meskipun juga, yang harus diperbaiki ini adalah soal data masyarakat kita yang membutuhkan subsidi itu, karena problem dari dulu hingga sekarang, itu yang menjadi problem yang sangat serius," kata Marwan di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa 3 November 2015.

Krisis Listrik, Pemerintah Sumut Gandeng Tiongkok
Ia menjelaskan, di daerah pedesaan dan perbatasan masih banyak yang menggunakan listrik bersubsisdi. Dia menegaskan, ada sekitar 13 ribu desa yang belum teraliri listrik.

Klaim Surplus, Listrik di Sulawesi Justru Padam 8 Jam
"Masih ada 13 ribu desa yang belum teraliri listrik secara nasional, ini perlu kerja serius. Dari kita semua dan kita berharap kementerian yang secara tupoksi yang mengurusi masalah energi itu harus memperhatikan desa-desa kita yang kurang lebih ada 13 ribu desa yang membutuhkan listrik. Rata-rata di luar pulau jawa 13 ribu desa itu dan lebih khususnya mayoritas di perbatasan," kata dia.

Karena itulah, lanjut Marwan, pemerintah perlu mengkaji ulang dan mendata terlebih dahulu masyarakat mana yang perlu dihapus subsidi listriknya.

"Karena itu, saya minta untuk dikaji kembali, khususnya yang menyangkut dan berdampak langsung pada masyarakat kita di pedesaan dan pulau-pulau terluar, juga daerah perbatasan karena pada hakekatnya mereka masih membutuhkan subsidi dari negara," tuturnya. (asp)
Pekerja memasang kawat baja sebelum pengujian tower transmisi listrik milik PLN. Foto ilustrasi

34 Proyek Pembangkit Listrik Mangkrak, Negara Merugi

Sari 34 proyek ada 12 proyek tidak bisa berlanjut.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016