Sudah Ada Lima Juta Artikel di Wikipedia

Logo Wikipedia.
Sumber :
  • http://iampxr.deviantart.com
VIVA.co.id
Rusia Blokir Artikel Ganja di Wikipedia
- Ensiklopedia online gratisan, Wikipedia, mengumumkan pencapaian lima juta artikel dalam situsnya. Ini dirayakan dengan menyematkan tulisan "5.000.000 articles" dalam logo yang terletak di sudut situs.
"Haramkah" Mengambil Sumber di Wikipedia?

Dilansir melalui
Dukung Program 3 Juta Rumah, Menteri ATR Hitung Total Lahan di Luar Pulau Jawa
The Register.co.uk
, Senin, 2 November 2015, sebuah tulisan dinobatkan Wikimedia Foundation sebagai artikel ke-5 juta. Tulisan itu merupakan kamus dari istilah Persoonia terminalis, sebuah jenis semak yang masih keluarga Proteaceae, asli dari Australia Barat.


Artikel itu ditulis oleh kontributor asal Australia bernama Cas Liber, pada 1 November 2015.

Lima juta artikel ini didapatkan Wikipedia dalam waktu yang cukup lama. Sejak diluncurkan 15 Januari 2001, pencapaian dua juta artikelnya terjadi pada 2007. Kemudian, pada 2009 Wikipedia berhasil memiliki tiga juta artikel, sedangkan empat juta artikel didapat pada 2012.

Dari data itu, kenaikan artikel di Wikipedia sepertinya tidak terlalu mengejutkan dan cenderung stabil. Naik satu juta artikel setiap tiga tahun sekali. (art)
Logo Wikipedia.

Scammer Gunakan Wikipedia sebagai Alat Pemerasan

Modusnya adalah penawaran 'proteksi' artikel.

img_title
VIVA.co.id
2 September 2015