Menkeu Resmikan Pemakaian Kapal Patroli Baru untuk Bea Cukai

Menkeu Resmikan Pemakaian Kapal Patroli Baru untuk Bea Cukai
Sumber :
  • VIVA.co.id/Tudji Martudji
VIVA.co.id
- Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro,‎ meresmikan penggunaan dua unit Kapal Fast Patrol Boat 60 meter BC 60001 dan 60002‎, untuk Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan di Dermaga PolAir Tanjung Perak, Surabaya, Jumat 23 Oktober 2015.

Peresmian dan penggunaan kapal tersebut, ditandai dengan pemukulan kendi ke badan kapal. Didampingi Dirjen Bea dan Cukai Heru Pambudi, Presiden Direktur PT Dumas Yance Gunawan, serta pejabat lainnya.

‎"Selamat buat galangan kapal PT Dumas yang telah menyelesaikan pembuatan kapal ini. Kami bangga, karena ini buatan dalam negeri," kata Bambang.

Atas prestasinya, diharapkan, galangan kapal Dumas bisa bersaing dengan luar negeri.

"Pemerintah sangat serius memberikan perhatian industri galangan kapal dalam negeri. Itu diwujudkan dengan tidak melakukan pungutan PPN (pajak pertambahan nilai) untuk galangan pembuatan kapal," tambah Bambang.

‎Terkait itu, lanjut Bambang, para pelaku bisa termasuk galangan pembuat kapal bisa memanfaatkan bantuan pemerintah tersebut, guna meningkatkan produksi kapal dalam negeri.

Sementara itu, Bambang meminta Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, dengan penambahan fasilitas kapal tersebut semakin memiliki tanggung jawab yang semakin besar. Tangkapan juga harus naik signifikan. 

Produksi Anjlok, Industri Rokok Minta Cukai Tak Naik di 2016
"Kami berharap, Bea Cukai semakin berwibawa dan disegani oleh para pelanggar hukum di perairan negara kita," katanya.

Menteri Susi: 4 Kapal Baru untuk Berantas Pencurian Ikan
Tak lupa Bambang juga minta, supaya perawatan kapal dilakukan sebaik mungkin, sesuai ketentuan. Agar, tetap berkualitas dan prima, serta memiliki umur panjang‎.

Ini Kecanggihan Orca, Kapal Baru Pemburu Pencuri Ikan
Termasuk, untuk bisa unjuk kekuatan ke pihak lain, utamanya penyelundup yang ingin mencoba-coba melakukan kejahatan di perairan Indonesia. "Atas nama pemerintah, saya mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang baik, kepada semua pihak yang bekerja mewujudkan ini," ujar Bambang. (asp)
Bea Cukai dan Polri kerja sama penegakan hukum

Bea Cukai dan Polri Kerja Sama Penegakan Hukum Kepabeanan

Penerimaan bea cukai per 31 Juli 2016 capai Rp73,41 triliun.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016