OJK Cari Ribuan Agen Asuransi dan Sahabat Keuangan Maritim
Rabu, 21 Oktober 2015 - 18:55 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menargetkan merekrut 10 juta agen asuransi dan membuka kesempatan 10 ribu Sahabat Keuangan Maritim mulai tahun ini.
Guna meningkatkan akses masyarakat kepada layanan asuransi mikro dan syariah, serta memperluas jangkauan layanan keuangan pelaku industri kelautan dan perikanan.
Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad dalam siaran pers yang diterima VIVA.co.id, Rabu 21 Oktober 2015, menjelaskan perekrutan 10 juta agen asuransi diharapkan terwujud dalam beberapa tahun ke depan. Sehingga, akses dan transaksi atas produk asuransi, khususnya produk asuransi mikro dan syariah bisa meningkat.
Menurut Muliaman, layanan keuangan dari perusahaan asuransi dan perusahaan pembiayaan masih cenderung memanfaatkan kantor cabang dan kantor pemasaran, sehingga belum seluruh rakyat Indonesia dapat melakukan akses ke lembaga jasa keuangan tersebut.
Dengan tambahan 10 juta agen asuransi yang akan memanfaatkan teknologi informasi, masyarakat Indonesia dapat lebih mudah melakukan akses dan transaksi atas produk asuransi, khususnya produk asuransi mikro dan syariah.
Pola perekrutan agen asuransi dilakukan dengan pendidikan dan pelatihan yang terstandardisasi dan akan bekerjasama dengan Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) dengan menyasar pada generasi muda, khususnya mahasiswa, ibu rumah tangga, pekerja paruh waktu atau pun kalangan wiraswasta.
Mereka dapat mengikuti pendidikan dan pelatihan tersebut tanpa memandang standar kualifikasi pendidikan formal.
Sementara itu, untuk kebijakan perekrutan dan pemberdayaan Sahabat Keuangan Maritim, menurut Muliaman, sudah berjalan dalam satu bulan terakhir ini dengan mendidik sekitar 300 orang Sahabat Keuangan Maritim di beberapa kota bekerja sama dengan sejumlah perusahaan pembiayaan, asuransi, dan penjamin kredit.
"Kita akan didik para penyuluh keuangan yang dekat dengan dunia para nelayan. Ini bertujuan untuk meningkatkan kemudahan akses bagi pelaku industri kelautan dan perikanan terhadap layanan jasa keuangan khususnya pembiayaan, asuransi, dan penjaminan kredit. Mereka kita bekali pendidikan dan pelatihan dengan materi lembaga jasa keuangan," katanya.
OJK menargetkan mulai September 2015 sampai September 2016 akan lahir 10 ribu Sahabat Keuangan Maritim.
Pada tahun ini, komitmen konsorsium perusahaan pembiayaan untuk membiayai sektor kelautan mencapai sebesar Rp1 triliun, dan telah direalisasikan sampai September sebesar Rp238 miliar, sedangkan Rp152 miliar akan dapat direalisasikan dalam Oktober ini.
Sementara itu, permohonan pembiayaan sebesar Rp165 miliar masih dalam proses analisis kelayakan dan survei. Kebijakan ini dilakukan OJK bekerja sama dengan asosiasi perusahaan pembiayaan, perusahaan asuransi, dan perusahaan penjaminan, serta bekerja sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan. (asp)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Pola perekrutan agen asuransi dilakukan dengan pendidikan dan pelatihan yang terstandardisasi dan akan bekerjasama dengan Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) dengan menyasar pada generasi muda, khususnya mahasiswa, ibu rumah tangga, pekerja paruh waktu atau pun kalangan wiraswasta.