Menteri Jonan: Pelayanan Terminal Harus Seperti Bandara
Selasa, 20 Oktober 2015 - 16:13 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Andika Wahyu
VIVA.co.id
- Kementerian Perhubungan menegaskan, sudah saatnya semua fasilitas transportasi umum di Indonesia memiliki standardisasi pelayanan yang sama baik itu pelabuhan, stasiun, bandara maupun terminal. Â
Baca Juga :
Menteri Transportasi Belgia Resmi Undur Diri
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengatakan, untuk mewujudkan hal tersebut bukanlah hal yang mudah. Tidak semudah seperti membalikkan kedua tapak tangan.Â
"Semua ingin membuat semua bandara dan pelabuhan punya kualitas sama. Ngomongnya gampang tapi melakukannya susah setengah mati," ujar Jonan dalam acara Rembuk Nasional 'Satu Tahun Pemerintahan Presiden Joko Widodo - Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jakarta, Selasa 20 Oktober 2015.
Jonan menambahkan, berbagai tantangan harus dihadpi dalam mewujudkan kesetaraan pelayanan tersebut. Antara lain bagaimana mengubah kultur atau budaya pelayanan yang selama ini sudah diterapkan menjadi menggunakan sistem baru.Â
Selain itu kesetaraan pelayanan dan kualitas dari Sabang sampai Merauke. Hal itu tidak hanya membutuhkan kerja keras tapi juga dukungan dari segala pihak.Â
Dia memastikan akan menyederhanakan birokrasi di kementeriannya. Sehingga implementasinya bisa lebih cepat.Â
"Terminal bus saya ingin usahakan kualitas dan fasilitasnya sama dengan stasiun kereta. Tidak usah FGD (diskusi) kebanyakan, biaya konsumsi tinggi. Sudah saya maunya sama kayak stasiun, titik, dikerjakan selesai," tegasnya.Â
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Jonan menambahkan, berbagai tantangan harus dihadpi dalam mewujudkan kesetaraan pelayanan tersebut. Antara lain bagaimana mengubah kultur atau budaya pelayanan yang selama ini sudah diterapkan menjadi menggunakan sistem baru.Â