Menyantap Roti dengan Cara Beda
Selasa, 29 September 2015 - 14:02 WIB
Sumber :
- REUTERS/Paulo Whitaker
VIVA.co.id
- Roti telah menjadi salah satu menu sarapan favorit di banyak negara. Selain praktis, roti juga mengenyangkan, mudah dan cepat disajikan serta yang terpenting, tentu saja sangat lezat.
Selama ini roti umumnya dinikmati bersama selai, seperti selai kacang hingga selai buah-buahan seperti stroberi, nanas, apel dan masih banyak lagi.
Baca Juga :
Ini Lima Roti Favorit ‘Captain America’
Baca Juga :
Lima Roti Italia Ini Wajib Anda Coba
The Telegraph.
Marshmallow
Kudapan manis satu ini juga bisa dijadikan olesan roti tawar yang lezat. Caranya adalah dengan meletakkan beberapa buah marshmallow di dalam mangkuk anti panas dan hangatkan di dalam microwave selama beberapa menit. Marshmallow pun akan meleleh dan bisa segera digunakan sebagai olesan roti panggang.
Meses
Meses telah menjadi salah satu topping roti tawar favorit masyarakat Indonesia. Saat roti dipanggang, meses pun akan ikut meleleh bersama mentega yang telah dioleskan sebelumnya dan membuat roti Anda semakin lezat.
Nah
, tak hanya meses cokelat, kini juga tersedia beberapa varian meses lain dengan beragam cita rasa yang patut Anda coba.
Kacang kalengan
Tak ada salahnya sesekali mencoba menyantap roti tawar ala Eropa dengan topping kacang kalengan yang telah diberi bumbu dan saus tomat. Tak hanya lezat, topping satu ini juga mengandung sederet nutrisi penting mulai dari kalsium, potasium hingga zat besi. Kombinasi kacang-kacangan dan roti panggang akan menjadi menu sarapan yang memiliki kadar asam amino yang seimbang sehingga menjadi pilihan ideal bagi kaum vegetarian.
Es krim
Nah, olesan yang satu ini akan membuat roti panggang Anda menjadi santapan yang menyenangkan. Satu scoop es krim di atas selembar roti tawar dalam sekejap akan membuatnya menjadi sandwich es krim yang lezat.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
The Telegraph.