Tunjangan Anggota Naik, DPR Salahkan Menteri
Selasa, 22 September 2015 - 14:15 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id
- Wakil Ketua Fraksi Nasdem di DPR RI, Irma Suryani, menyesalkan Keputusan Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro yang menyetujui kenaikan tunjangan anggota DPR. Sebab, sebagai menteri keuangan, seharusnya Bambang memahami kondisi ekonomi yang sedang melemah.
"Saya sesalkan Menkeunya. Saat kondisi ekonomi seperti ini kok setuju. Harus sensitif. Kalau hal yang tidak penting jangan disetujui," kata Suryani di Gedung DPR, Jakarta, Selasa 22 September 2015.
Selain itu, Irma meminta semua fraksi yang menolak kenaikan tunjangan untuk tetap konsisten. "Jangan di publik menolak tapi tidak dikembalikan. Pengembaliannya harus di kawal," kata dia.
Suryani menegaskan, sejak awal partainya tidak pernah mengajukan kenaikan tunjangan di rapat Badan Urusan Rumah Tangga (BURT).
"Kami tidak ikut mengajukan, pada waktu itu kita absen melihat situasinya seperti itu. Anda cek apakah Nasdem ikut mengajukan," kata ucapnya.
Menurutnya, sejak pembahasan di BURT dan Kesekjenan pada Februari hingga Maret 2015 lalu, partainya sudah menolak kenaikan tunjangan ini.
Baca Juga :
Parpol ini Klaim Dukung Ahok 'Tanpa Mahar'
Baca Juga :
Nasdem Bakal Bantu Teman Ahok Galang 1 Juta KTP
Partai Pendukung Ahok Pakai Janji Tertulis Biar Tak Membelot
Tiga partai pendukung Ahok telah membuat janji tertulis untuk dukungan
VIVA.co.id
9 Agustus 2016
Baca Juga :