Bocah 12 Tahun Kalahkan Kejeniusan Einstein & Hawking
Kamis, 10 September 2015 - 11:22 WIB
Sumber :
- Mirror
VIVA.co.id
- Seorang bocah berusia 12 tahun, Lydia Sebastian berhasil mengalahkan kejeniusan Albert Einstein dan Stephen Hawking. Berdasarkan hasil tes uji IQ Mensa Cattell III B, Sebastian berhasil memperoleh IQ 162. Sementara, IQ Einstein dan Hawking hanya 160.
Baca Juga :
Heboh Bule Nyanyikan Lagu Gombloh dengan Merdu
Dikutip dari stasiun berita CNN, Rabu, 9 September 2015, kecerdasannya itu telah terlihat, karena kendati usianya baru 12 tahun, namun dia telah duduk di bangku SMA khusus pelajar wanita di County High School. Sementara, teman-teman seusianya baru duduk di kelas SMP. Walau dianggap jenius, namun Sebastian merendah dan menganggap dirinya tak layak disamakan dengan Einstein dan Hawking.
“Saya rasa saya tidak bisa dibandingkan dengan dua orang jenius seperti Einstein dan Hawking. Mereka telah mencapai banyak sekali hal di dunia ini,” kata Sebastian ketika diwawancarai oleh CNN.
Sebastian dengan berani memutuskan untuk mengikuti tes tersebut saat orang-orang tengah libur musim panas. Dari hasil yang didapatkan, Sebastian dinyatakan sebagai bocah dengan IQ tertinggi.
“Saya sangat gugup sebelum mengikuti tes itu dan berpikir pasti soal-soal yang diberikan sangat sulit. Tetapi ketika saya mulai mengerjakan, ternyata tidak sesulit yang saya bayangkan,” kata Sebastian.
Walaupun dicap sebagai anak jenius, Sebastian masih belum yakin apakah dia siap meninggalkan sekolahnya atau tidak, karena dia mengaku masih ingin mempelajari mata pelajaran favoritnya, matematika.
Baca Juga :
Naik Uber Saat Mabuk Ditagih Ongkos Rp23 Juta
Kenny Bachman sedang kongko dengan kawan-kawan saat mau pulang.
VIVA.co.id
6 Maret 2018
Baca Juga :