Tujuh Hal yang Perlu Anda Ketahui Tentang Ratu Elizabeth
- Reuters
VIVA.co.id – Hari ini, Ratu Elizabeth II merayakan hari jadinya sebagai penguasa kerajaan Inggris terlama sepanjang sejarah. Nenek Pangeran William itu telah memerintah selama 63 tahun dan 216 hari.
Hal itu juga berarti, Ratu Elizabeth II memerintah lebih lama dari Ratu Victoria. Tapi, di luar kesehariannya sebagai ratu dan penguasa kerajaan, ada banyak hal lain yang tidak diketahui publik tentang ibu dari Pangeran Charles itu.
Apa saja? Berikut adalah tujuh hal unik tentang Ratu Elizabeth II, seperti dilansir Metro.co.uk:
1. Ratu Elizabeth II sudah diramalkan akan menjadi penguasa sukses oleh Winston Churchill saat dia baru berusia dua tahun.
2. Sang Ratu pertama kali memiliki binatang peliharaan saat dia berusia 18 tahun berupa anjing corgi dan dia beri nama Susan.
3. Selama dia memerintah, Ratu Elizabeth telah membagikan lebih dari 80 ribu puding natal khusus kepada stafnya.
4. Dia punya mesin ATM pribadi yang berada di Istana Buckingham.
5. Dia pernah menjual 10 ribu kopi CD pesta di Istana pada 2002, yang membuat Sang Ratu mendapat penghargaan Gold Disc.
6. Rumah tempat Sang Ratu dilahirkan, di 17 Bruton Street, Mayfair, kini telah menjadi restoran mewah.
7. Sang Ratu pernah menjadi montir dan mekanik truk saat Perang Dunia II.
(mus)