Pria, Ini Lima Jenis Kacamata yang Wajib Anda Punya
Senin, 7 September 2015 - 13:45 WIB
Sumber :
- iStock
VIVA.co.id
- Kacamata kini tidak lagi hanya berfungsi sebagai pelindung dari sinar matahari. Namun juga bisa menjadi aksesoris tambahan yang dapat menambah penampilan Anda semakin atraktif.
Seiring berjalannya waktu, kini kacamata didesain dengan beberapa model sesuai dengan gaya dan karakter si pemakai. Berikut ini, beberapa jenis kacamata yang wajib dimiliki pria dilansir Boldsky.
Kacamata aviator
Desain dari kacamata ini sangat ringan dan kokoh. Kacamata Aviator ini dibuat untuk dapat mencakup semua daerah pada mata Anda dan melindungi mata Anda dari sinar ultraviolet, kotoran dan debu yang dapat membuat mata Anda merah atau iritasi.
Dengan memakai kacamata hitam jenis Aviator ini, membuat Anda merasa seperti memiliki karakter yang maskulin. Anda terlihat seperti pria yang penuh dengan tantangan dan berani.
Kacamata bundar
Kacamata ini merupakan ciri identitas yang paling ikonik dari John Lennon. Memiliki lensa bulat, frame yang kecil atau besar, dan berbahan logam atau plastik ditiap sisinya. Kacamata ini sangat cocok buat Anda pakai untuk pergi ke pesta, berkumpul dan jalan-jalan.
Kacamata browline
Kacamata browline memiliki frame atas yang tebal yang sejajar dengan alis serta memiliki kacamata yang tipis di sekitar bagian bawah lensa. Memakai kacamata jenis ini dapat membuat tampilan Anda terlihat kasual, terutama saat Anda akan memakainya di pantai.
Baca Juga :
Pria, Ini Alasan Wanita Tak Menerima Cinta Anda
Kacamata ini sangat cocok bagi Anda yang ingin bergaya klasik dan sangat cocok untuk setiap bentuk wajah. Bentuk kacamata ini terinspirasi oleh model vintage dan dapat melindungi
lensanya yang ramping
dan sangat berbeda dengan kacamata konvensional lainnya.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
lensanya yang ramping