Perjalanan Cinta Kirana Larasati dan Tama Gandjar

Tama Gandjar dan Kirana Larasati
Sumber :
  • Instagram.com/tamagandjar
VIVA.co.id
- Hubungan asmara Kirana Larasati dan Tama Gandjar ‎semakin serius dengan persiapan pernikahan yang kini tengah mereka jalani. Kirana memang belum lama menjalin masa pacaran dengan Tama. Namun, keduanya sudah sepakat untuk hidup bersama dalam satu atap sampai maut memisahkan.


Ditemui di bilangan Jakarta Pusat, Rabu, 20 Agustus 2015, Kirana menceritakan awal mula perkenalannya dengan General Manager OZ Radio tersebut. Keduanya saling kenal pada bulan Maret 2014 dan mulai dekat pertengahan September 2014.


"Dia mau kenal sama aku sejak Februari apa Maret gitu, tahun lalu, tapi aku masih punya pacar. Ketemu lagi lah bulan Septembernya, aku sudah
Pengakuan Mengejutkan Anak di Lebak Bulus yang Tega Habisi Ayah hingga Neneknya
single . Kita kenal, saling pendekatan, tapi akunya hilang-hilang," ujar Kirana semringah.
Terpopuler: 5 Tren Diet Menurunkan Berat Badan, hingga 6 Pengganti Nasi Ini Bikin Diet Lebih Efektif


Shin Tae-yong Ungkap Fakta Mengejutkan saat Timnas Indonesia Digasak Irak, Ternyata Pesawat yang Dipakai ....
Saat itu, Kirana masih belum merasakan getaran cinta dan membuatnya tidak begitu peduli dengan Tama. Namun, akhirnya waktu yang menyatukan mereka.


"Sampai bulan Januari 2015, aku ke Bandung. Aku
nyetir
sendiri ke sana
ajakin
dia ketemu. Enggak ada niat apa-apa, malah sudah hampir lupa mukanya gimana," tambah wanita kelahiran Jakarta itu.


Obrolan santai sebanyak dua kali mereka jalani dan keduanya merasakan kecocokan satu sama lain. Kirana menganggap Tama seorang pria yang baik dan dapat diajak berjuang bersama.


"Dua kali ketemu dan
ngobrol
saling nyambung. Dua minggu setelah itu jadian, pacaranlah bulan Januari 2015," ujar wanita berdarah Minang tersebut.


Mengingat masa lalu yang pernah gagal menjalin pernikahan, Kirana hampir putus asa untuk memiliki rumah tangga bersama. Namun, begitu menjalin asmara dengan Tama, semangat Kirana kian datang.


"Tiga bulan setelah pacaran, tiba-tiba dia lamar aku. Padahal dulunya sempat pasrah untuk tidak menikah. Dan saat ini ya seperti yang dilihat, aku sedang mempersiapkan pernikahan dengan dia. Doakan ya," kata Kirana.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya