Dua Lagu Baru BIGBANG Rajai Tangga Musik

BIGBANG, banyak menginspirasi K-Popers Indonesia.
Sumber :
  • REUTERS/Bobby Yip
VIVA.co.id
BIGBANG Jadi Ikon Kreatif Korea Selatan
- Boyband
BIGBANG MADE: The Movie Siap Tayang di Indonesia
asal Korea Selatan, BIGBANG, kembali merilis dua
single
Heboh, Komedian Indonesia 'Serang' Tiga Artis Top Korea
terbaru mereka. Seperti sudah diprediksi,
single
terbaru boyband yang bernaung di bawah YG Entertainment itu sukses merajai berbagai tangga musik digital.

Seperti dilansir laman Soompi, 5 Agustus 2015, single Let's Not Fall in Love langsung melesat ke puncak tangga musik Genie, Olleh Music, Naver Music, Mnet, Soribada, dan Bugs Music.

Sementara single Zutter yang menampilkan kolaborasi apik dua personel BIGBANG, G-Dragon dan T.O.P menjadi jawara di tangga musik Melon serta Monkey3.

Tak hanya itu, boyband yang beranggotakan Taeyang, Seungri, Daesung, T.O.P, dan G-Dragon tersebut juga berjaya di luar Negeri Ginseng. Tercatat single terbaru boyband yang baru saja menggelar konser di Indonesia ini menempati peringkat teratas iTunes di 16 negara, seperti Meksiko, Singapura, Kamboja, Peru, serta Chille.

Sementara itu, video klip Zutter dan Let's Not Fall in Love yang dirilis di YouTube pada 4 Agustus 2015 langsung mendapat respons positif dari penggemar. Terbukti hingga siang ini, masing-masing video klip itu telah ditonton hingga hampir dua juta kali. (ren)



BIGBANG, banyak menginspirasi K-Popers Indonesia.

BIGBANG Siap Ikut Wajib Militer, Janji G-Dragon

'Kapan pun negara kami memanggil, kami akan pergi.'

img_title
VIVA.co.id
5 Agustus 2016